ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Berita Laptop / PC PC

ASUS Indonesia Perkenalkan 3 Produk ASUSPRO Terbaru

Gambar ASUSPRO Launching Juliana Cen

Juliana Cen – Country Product Group Leader ASUS Indonesia

ASUS sebagai vendor laptop peringkat pertama di Indonesia dengan pangsa pasar mencapai 33% telah menghasilkan beberapa produk unggulan seperti lini notebook seri X maupun Republic of Gamers (ROG). Ternyata ASUS mempunyai lini notebook lain yang tidak kalah hebatnya bernama ASUSPRO.

Bagi kamu yang belum tahu, ASUSPRO merupakan lini lain yang ditujukan untuk para kaum profesional atau bisnis. Oleh karena itu ASUSPRO mementingkan kehandalan, pengelolaan, fleksibilitas, dan kemudahan untuk melakukan upgrade.

Berbeda dengan laptop tingkat konsumen biasanya, ASUSPRO merupakan laptop tingkat komersil untuk mendukung seluruh lapisan pelaku bisnis mulai dari mikro hingga besar maupun profesional. Sehingga lini ASUSPRO dibuat agar tetap dapat memenuhi kebutuhan kapan dan di mana saja.

Lini produk ASUSPRO juga menawarkan jaminan garansi selama 3 tahun yang berlaku di seluruh dunia dengan service center yang mudah ditemukan termasuk untuk wilayah Indonesia.

Nah ASUS Indonesia pada tanggal 17 Mei 2016 telah memperkenalkan tiga produk terbaru dari keluarga ASUSPRO, yakni notebook B8430, komputer PC D820MT, dan komputer All-in-One A6420.

ASUSPRO B8430 merupakan notebook kelas atas dengan prosesor Intel generasi ke-6 (Skylake) yang sangat kokoh dan fleksibel untuk di bawa kemana saja. Ketahanan B8430 tidak perlu diragukan lagi karena sudah lulus tes militer secara sempurna dengan nilai 14. Bodinya terbuat dari bahan karbon fiber sehingga dipastikan tahan guncangan.

Gambar ASUSPRO D820 Launching

ASUSPRO D820

ASUSPRO D820MT merupakan sebuah PC desktop untuk segmen entreprise. Salah satu kelebihannya terdapat pada kemudahan untuk melakukan perawatan atau pergantian hardware. D820MT menawarkan desain tool less yang berarti penggunanya tidak perlu membutuhkan alat tambahan untuk membongkar atau mengganti hardware.

Gambar ASUSPRO B8430 Launching

ASUSPRO B8430

ASUSPRO A6420 merupakan perangkat All-in-One (AIO) yang berarti telah memiliki seluruh komponen pada sebuah layar. Untuk mendukung sektor layanan, tentu saja A6420 memiliki layar sentuh berukuran 21.5 inci yang responsif. Menariknya, pengguna tetap dapat mengganti komponen hardware dengan mudah walaupun perangkat satu ini termasuk AIO.

Gambar ASUSPRO A6420 Launching

ASUSPRO A6420

Bagi kamu yang mungkin sering berpergian ke tempat ekstrim seperti naik gunung akan sangat cocok menggunakan B8430. Sedangkan D820MT cocok untuk perusahaan IT dan A6420 dapat digunakan dalam segala jenis usaha.

Tentang penulis

Fauzi Rasyad

Editor Gadgetren yang telah berkecimpung sebagai penulis seputar teknologi sejak tahun 2015. Dunia komputer hingga smartphone sudah cukup lama ia geluti karena memang tertarik melihat perkembangan teknologi yang semakin canggih dari tahun ke tahun.

Tinggalkan Komentar