Setelah beberapa hari lalu dikabarkan bahwa calon pembeli Xiaomi Mi 5 yang telah melakukan registrasi telah mencapai lebih dari 14 juta orang, ternyata penjualan flash sale pertama dari Xiaomi Mi 5 ini berjalan sangat sukses.
Hal ini dibuktikan dengan laporan yang menyebutkan bahwa Xiaomi Mi 5 telah berhasil terjual 4 juta unit dalam flash sale perdananya. Dengan hasil penjualan yang luar biasa ini, Xiaomi akan terus meningkatkan jumlah produksi Xiaomi Mi 5 agar bisa memenuhi calon pembeli lainnya yang belum berhasil mendapatkannya dalam flash perdana.
Xiaomi Mi 5 yang dijual dalam penjualan dengan sistem flash sale perdana ini terdiri dari varian RAM 3 GB + penyimpanan internal 32 GB dan RAM 3 GB + penyimpanan internal 64 GB.
Sekilas, untuk prosesornya telah ditenagai Qualcomm Snapdragon 820 Quad-core Kryo yang memiliki performa sangat menarik. Sementara layar sentuhnya memiliki lebar 5,15 inci yang memiliki resolusi 1920 x 1080 pixel dan berteknologi IPS.
Nah, Kapan ya kira-kira smartphone yang satu ini berlabuh ke Indonesia?
[via NDTV Gadgets]
Tinggalkan Komentar