Berapa besar sih baterai smartphone saat ini? 3000 mAh? Atau mungkin 5000 mAh seperti Asus Zenfone Max? Jika masih belum puas, smartphone satu ini mempunyai kapasitas baterai yang cukup besar yakni 9000 mAh.
Salah satu vendor asal negeri bamboo, MACOOX, ingin memenuhi keinginan dari para pengguna smartphone Android yang ingin perangkat tahan lebih lama. MACOOX telah meluncurkan smartphone bernama EX1 yang mempunyai baterai berkapasitas 9000 mAh.
Namun sepertinya, baterai sebesar itu harus ditukar dengan spesifikasi yang bisa dikatakan cukup kurang. EX1 ini mempunyai betang layar 4.5 inci, RAM 1GB, dan penyimpanan internal sebesar 8GB. Sedangkan untuk kamera menawarkan resoluso 8MP untuk kamera belakang dan 2MP untuk kamera depan.
Selain itu, EX1 mempunyai ketebalan 15mm yang membuatnya akan sedikit susah untuk dimasukkan ke kantong celana. Jika smartphone ini hadir di Indonesia, apakah pembaca tertarik membelinya atau lebih memilih menggunakan powerbank berkapasitas besara seperti 20000 mAh buatan Xiaomi?
[via: GSMArena]
Tinggalkan Komentar