ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Smartphone

Samsung Galaxy A8 vs OPPO F9. Mana HP Selfie Terbaik?

Samsung Galaxy A8 vs OPPO F9 Header

GadgetrenSamsung merupakan vendor asal Korea Selatan yang sukses menjual smartphone buatannya di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Hal ini bisa terjadi karena Samsung bermain di berbagai segmen, mulai dari kelas bawah, menengah, hingga atas.

Samsung sendiri telah menghadirkan smartphone selfie kelas menengah yang mempunyai dua kamera depan sekaligus sehingga mampu menghasilkan foto selfie bokeh (background blur) dengan instan.

Namun ternyata sebagian Gadgeter banyak bertanya apakah Samsung Galaxy A8 ini mampu mengalahkan keperkasaan dari OPPO F9. Untuk itu, bagi Gadgeter yang penasaran dari perbandingannya maka dapat melihat informasinya sebagai berikut ini.

Samsung Galaxy A8 vs OPPO F9

Layar

Tanpa poni, Samsung Galaxy A8 ini mempunyai layar 5,6 inci beresolusi Full HD+ (2220 x 1080 piksel), berteknologi Super AMOLED, berdesain Infinity Display, dilindungi kaca anti gores Corning Gorilla Glass, dan beraspek rasio 18,5:9 yang memenuhi bagian depannya.

Sementara OPPO F9 ini memilki layar 6,3 inci dengan resolusi Full HD+ (2340 x 1080 piksel), berteknologi IPS, berponi atau notch, dilindungi kaca anti gores Corning Gorilla Glass 6, dan beraspek rasio 19,5:9 yang memenuhi bagian depannya.

Spesifikasi Hardware

Samsung Galaxy A8 menggunakan chipset Exynos 7885 Octa-core 2,2 GHz yang bertenaga dengan teknologi proses 14nm, RAM 4 GB, dan storage internal 64 GB yang dapat ditambahkan microSD.

Sementara smartphone buatan OPPO ini memiliki chipset MediaTek Helio P60 Octa-core dengan teknolog proses 12nm yang efisien, RAM dengan pilihan 4 GB atau 6 GB, dan storage internal 64 GB yang dapat ditambahkan microSD.

Baterai

Samsung Galaxy A8 mempunyai baterai dengan kapasitas 3000 mAh dan OPPO F9 memiliki baterai berkapasitas 3500 mAh. Terlihat bahwa daya tahan baterai dari OPPO F9 ini lebih lama dibandingkan dengan milik Galaxy A8.

Kamera

Samsung Galaxy A8 mempunyai kamera belakang 16 MP dan dua kamera depan 16 MP + 8 MP yang dapat menghasilkan foto bagus. Sementara OPPO F9 mempunyai dua kamera belakang 16 MP + 2 MP dan kamera depan 25 MP yang dapat menghasilkan foto menarik.

Fitur Lainnya

Kedua smartphone ini sama-sama telah dilengkapi dengan sensor fingerprint, Face Unlock, FM Radio, Bluetooth, dan port jack audio 3,5mm. Namun Samsung Galaxy A8 menggunakan port USB Type-C dan Android 8.0 Oreo dengan tampilan antarmuka Samsung User Experience. Sedangkan OPPO F9 menggunakan ColorOS 5.2 berbasikan Android 8.1 Oreo.

Harga

Samsung Galaxy A8 ini dijual di Indonesia dengan harga yang mencapai Rp 6,5 juta Sementara OPPO F9 untuk RAM 4 GB dijual dengan harga yang mencapai Rp 4,3 juta dan RAM 4 GB dibanderol dengan harga Rp 5,2 juta.

Kesimpulan

Apabila dilihat dari spesifikasi hardware, performa, desain, kamera belakang, dan daya tahan baterai maka OPPO F9 bisa menjadi juaranya. Sementara Samsung Galaxy A8 unggul dalam hal kamera depan, build quality, dan fitur.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar