ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Tips dan Trik Handphone

Cara Menggunakan Infrared Remote Control di OPPO Reno10 5G

OPPO-Reno10-5G-DiagonalDisplay

Gadgetren – Salah satu keistimewaan yang hadir pada OPPO Reno10 5G terletak pada hadirnya sensor Infrared atau Inframerah pada bagian atasnya.

Hadirnya sensor tersebut memungkinkan OPPO Reno10 5G dapat menjadi remote control atau pengendali jarak jauh dari beragam perangkat elektronik di rumah seperti TV, AC, Kipas angin, DVD Player, lampu, kamera, proyektor, Air Purifier, Robot Vacuum, dan masih banyak lagi.

Untuk bisa menggunakan sensor Infrared agar bisa mengendalikan perangkat elektronik, kamu harus menggunakan aplikasi IR Remote yang sudah tersedia secara bawaan di OPPO Reno10 5G.

Pada saat kamu membuka aplikasi IR Remote, kamu akan menemukan beragam jenis perangkat elektronik yang didukung. Tidak hanya sampai di situ saja, pihak OPPO juga telah menyediakan dukungan remote control terhadap beragam merek perlengkapan elektronik yang sudah berada di pasaran dunia.

Cara Menggunakan IR Remote Control di OPPO Reno10 5G

  1. Buka aplikasi IR Remote.
    OPPO Reno10 5G - IR Remote - 1
  2. Tekan tombol Add berikon + di bagian kanan bawah.
    OPPO Reno10 5G - IR Remote - 2
  3. Cari perangkat elektronik yang ingin dikendalikan.
  4. Misalnya pilih TV.
    OPPO Reno10 5G - IR Remote - 3
  5. Selanjutnya cari merek TV yang diinginkan.
    OPPO Reno10 5G - IR Remote - 4
  6. Pada halaman Pair Remote (Is The TV on), tekan No apabila TV sedang mati atau Yes ketika sedang menyala.
  7. Apabila memilih No, maka tekan tombol Power.
    OPPO Reno10 5G - IR Remote - 5
  8. Tekan tombol Power untuk menyalakan TV.
    OPPO Reno10 5G - IR Remote - 6
  9. Jika berhasil, maka TV akan menyala.
  10. Pengguna dapat memilih Yes di bagian Did it work?.
    OPPO Reno10 5G - IR Remote - 9
  11. Pada halaman Save Remote, kamu dapat ketikan nama yang diinginkan pada Remote name.
  12. Tekan tombol Save.
    OPPO Reno10 5G - IR Remote - 7
  13. Selanjutnya berbagai tombol Remote untuk mengendalikan TV akan muncul.
    OPPO Reno10 5G - IR Remote - 8

Tombol-tombol Remote Control yang muncul pada aplikasi IR Remote jika memiliki perangkat elektronik TV biasanya terdiri dari Power, Mute, Volume, Channel, More, Home, Arrow, OK, dan Back.

Sementara tampilan antarmuka remote control juga akan berbeda-beda tergantung dari perangkat elektornik yang dipilih. Sementara apabila kamu ingin menambahkan perangkat elektronik lainnya, maka hanya perlu ke halaman utama IR Remote dan menekan tombol Add berikon +.

Setelah memilih perangkat elektronik yang akan ditambahkan ke dalam daftar di aplikasi IR Remote, maka kamu dapat mengikuti instruksi yang diminta oleh sistem hingga OPPO Reno10 5G dapat mengendalikan perangkat tersebut.

Namun perlu dicatat bahwa fitur IR Remote harus digunakan dengan bijak dan sebaiknya tidak kamu gunakan untuk mengendalikan perangkat elektronik di sembarangan tempat umum agar tidak merugikan orang lain.

Bisa dibilang fitur ini memudahkan pengguna untuk dapat mengendalikan perangkat elektronik langsung dari OPPO Reno10 5G. Apalagi bisa menjadi pengganti sementara ketika remote control bawaan TV, AC, DVD Player, atau lainnya sedang hilang.

Bagi kamu yang tertarik untuk memiliki OPPO Reno10 5G, maka sudah dapat membelinya dengan harga Rp5.999.000 di Indonesia melalui situs resmi OPPO Online Store.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar