Gadgetren – Pada saat pertama kali diaktifkan, FunTouch OS pada ponsel vivo tidak memiliki iklan dan minim bloatware (aplikasi terpasang langsung) agar membuat nyaman dalam melakukan aktivitas sehari-hari.
Jika suatu saat tiba-tiba muncul iklan yang mengganggu di ponsel vivo, beberapa penyebab bisa dikarenakan kamu secara tidak sengaja mengunjungi website tertentu atau memasang aplikasi yang meninggalkan Adware.
Adware dapat terpasang tanpa disadari oleh pengguna ponsel dan secara diam-diam yang akan menampilkan iklan dengan sendirinya. Untuk mengatasi munculnya iklan di ponsel vivo supaya jadi hilang, kamu bisa melakukan beberapa hal berikut.
1. Hapus Aplikasi Adware
- Buka aplikasi Settings.
- Pilih menu Apps.
- Klik tombol See all apps.
- Cari aplikasi Adware dengan ikon dan nama aneh yang tidak dikenal.
- Biasanya aplikasi Adware tidak muncul di Home Screen maupun App Drawer.
- Pilih aplikasi yang dicurigai Adware tersebut.
- Pada halaman App Info, tekan tombol Uninstall.
Bisa saja ada lebih dari satu Adware yang terpasang di ponsel vivo sehingga kamu perlu memastikan semuanya telah dihapus uninstall beberapa aplikasi yang dicurigai karena mempunyai nama aneh, tidak dikenal, dan mempunyai ikon yang tidak wajar.
Selain disebabkan oleh Adware, iklan bisa juga muncul tiba-ini disebabkan oleh situs yang kamu kunjungi sebelumnya diberi izin untuk menampilkan iklan pop-up.
2. Atur Pemblokiran Google Chrome
- Buka Google Chrome.
- Tekan tombol More berikon tiga titik di kanan atas.
- Pilih menu Settings.
- Klik menu Site settings.
- Pilih menu Pop-ups and redirects.
- Tekan tombol Pop-ups and redirects ke posisi aktif.
Dengan mengaktifkan fitur Pop-up dan Pengalihan, seharusnya iklan yang muncul diakibatkan oleh situs akan langsung diblokir dan tidak dimunculkan ketika kamu sedang menggunakan browser bawaan Google Chrome.
Bisa dibilang iklan yang muncul secara tiba-tiba di ponsel memang sangat mengganggu karena terkadang bisa menuju sebuah situs yang tidak terpercaya, pinjaman online, judi online, dan lainnya
Oleh karena itu kamu harus waspada terhadap iklan yang muncul secara tiba-tiba dan sebaiknya memasang aplikasi resmi dari Google Play Store. Selain itu, sebaiknya jangan juga mengunjungi situs-situs yang berbahaya atau tidak dipercaya.
Suda di hapus iklannya.tetap saja muncul .bikin lemot hp jah.