Gadgetren – Samsung Galaxy A22 LTE dan Galaxy A22 5G merupakan dua handphone kelas menengah yang telah hadir di Indonesia.
Untuk dapur pacunya, Samsung Galaxy A22 5G sudah diotaki chipset MediaTek 700 (7nm) Octa-Core 2,2 GHz yang diklaim dapat mendukung jaringan 5G yang disediakan operator di Indonesia. Sementara Samsung Galaxy A22 dilengkapi dengan Helio G80 (12nm) Octa-Core 2 GHz.
Chipset besutan MediaTek tersebut telah dibekali dengan fitur MediaTek HyperEngine yang mampu memberikan peningkatan performa handphone ketika game sedang dijalankan.
Meskipun kedua handphone ini sama-sama mempunyai RAM 6 GB dan penyimpanan internal 128 GB, namun harganya berbeda. Galaxy A22 dibanderol dengan harga Rp 2.999.000 dan Galaxy A22 5G dijual dengan harga Rp 3.299.000 di Indonesia.
Untuk sumber energi kehidupannya, kedua handphone ini memiliki baterai berkapasitas 5.000mAh yang diklaim Samsung mempunyai daya tahan lama. Selain itu, fitur 15W Fast Charging pun telah dibenamkan agar baterai dapat terisi lebih cepat.
Samsung Galaxy A22 LTE
Pada bagian depannya, Samsung Galaxy A22 dibekali layar 6,4 inci dengan resolusi HD+ (1600 x 720 piksel) dan teknologi Super AMOLED. Sementara Galaxy A22 5G dilengkapi layar 6,6 inci dengan resolusi Full HD+ (2400 x 1080 piksel) dan teknologi PLS.
Kedua produk ini sama-sama mempunyai layar penuh dengan poni berbentuk tetesan air dan refresh rate 90Hz. Secara kasat mata, kamu akan sulit membedakan desain layar dari kedua handphone dari lini Seri A ini Namun kamu akan bisa membedakannya setelah melihat layar Galaxy A22 yang mampu menampilkan konten lebih terang dibandingkan dengan Galaxy A22 5G.
Sementara itu, Galaxy A22 mempunyai kamera depan 13 MP yang lebih unggul dibandingkan dengan Galaxy A22 5G yang memiliki kamera depan 8 MP. Bahkan Galaxy A22 pun mempunyai empat kamera belakang yang lebih banyak dibandingkan Galaxy A22 5G dengan tiga kamera belakang.
Samsung Galaxy A22 5G
Kedua handphone ini mempunyai kamera utama belakang 48 MP dan depth 2 MP. Namun perbedaannya terletak pada kamera ultrawide 8 MP dan makro 2 MP di Galaxy A22, sementara Galaxy A22 5G dibekali kamera ultrawide 5 MP.
Samsung Galaxy A22 dan Galaxy A22 5G pun sama-sama sudah dilengkapi dengan dukungan dua kartu SIM, sensor fingerprint di bagian pinggir, WiFi, Bluetooth, dan OneUI Core 3.1 berbasiskan Android 11.
Samsung Galaxy A22 5G unggul dengan performa dan dukungan jaringan 5G. Namun apabila kamu masih belum membutuhkan handphone dengan jaringan 5G, maka Galaxy A22 mempunyai fitur yang menarik dan tentunya harga lebih terjangkau.
Spesifikasi Samsung Galaxy A22 Vs Galaxy A22 5G
Komponen | Samsung Galaxy A22 LTE | Samsung Galaxy A22 5G |
Layar | 6,4 inci, Super AMOLED, 90Hz, HD+ (1600 x 720 piksel), poni waterdrop | 6,6 inci, PLS, 90Hz, Full HD+ (2400 x 1080 piksel), poni waterdrop |
Chipset | MediaTek Helio G80 (12nm) Octa-Core 2 GHz | MediaTek Dimensity 700 (7nm) Octa-Core 2,2 GHz |
RAM / ROM | 6 GB / 128 GB | 6 GB / 128 GB |
Baterai | 5.000mAh, 15W Fast Charging | 5.000mAh, 15W Fast Charging |
Sistem operasi | Android 11 (OneUI Core 3.1) | Android 11 (OneUI Core 3.1) |
Kamera belakang | Kamera utama 48 MP Kamera ultrawide 8 MP Kamera makro 2 MP Kamera depth 2 MP | Kamera utama 48 MP Kamera ultrawide 5 MP Kamera depth 2 MP |
Kamera depan | 13 MP | 8 MP |
Fitur Lain | WiFi, Bluetooth, sensor fingerprint, Face Unlock, GPS, dua kartu SIM, jaringan 4G-LTE, | WiFi, Bluetooth, sensor fingerprint, Face Unlock, GPS, dua kartu SIM, jaringan 4G-LTE, 5G |
Harga | Rp 2.999.000 | Rp 3.299.000 |
Tinggalkan Komentar