ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Tablet

Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy Tab A7 Lite – Layak Buat Dipertimbangkan?

Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy Tab A7 Lite

Gadgetren – Samsung Galaxy Tab A7 Lite dapat menjadi alternatif bagi seseorang yang membutuhkan perangkat untuk melakukan pekerjaan sederhana seperti pembelajaran jarak jauh atau konferensi video.

Perangkat tablet menegah Samsung ini memang tidak mengusung spesifikasi dan fitur yang tinggi, tetapi berdasarkan uji coba pemakaian kami sudah cukup untuk melakukan beberapa hal tersebut.

Apalagi di sisi lain, versi ringan dari Samsung Galaxy Tab A7 juga dibanderol dengan harga yang relatif terjangkau. Para pengguna bahkan sudah dapat membawanya pulang ke rumah hanya dengan mahar Rp 2.499.000.

Meskipun demikian perlu diingat, jangan terlalu berharap pada tablet dengan rentang harga sebegitu. Ada banyak hal yang dihilangkan dan spesifikasi di dalamnya tergolong sangat rendah.

Oleh karena itu supaya lebih yakin saat mempertimbangkannya, kamu tentu perlu menengok kelebihan dan kekurangan dari perangkat yang akan dibeli. Secara khusus untuk Galaxy Tab A7 Lite, bisa disimak dalam uraian berikut.

Kelebihan Samsung Galaxy Tab A7 Lite

Galaxy Tab A7 Lite merupakan tablet berukuran sangat kompak. Perangkat ini bahkan secara teknis hanya mempunyai dimensi 212,5mm x 124,7mm x 8mm dengan berat sekitar 371 gram.

Para pengguna yang gemar menggunakan tablet dengan cara dipegang bakal lebih terbantu karena hal ini. Galaxy Tab A7 Lite tak akan membuat tangan cepat lelah karena harus menopang bebannya meski dalam durasi cukup lama.

Apalagi berdasarkan pemakaian kami, material yang membalut bagian belakang Galaxy Tab A7 Lite tak hanya membawa kesan premium melainkan juga terasa kokoh dan nyaman saat digenggam.

Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy Tab A7 Lite Bodi

Dengan begitu, bermain game pun dapat tetap mengasyikkan meskipun tanpa pengontrol tambahan. Lebih-lebih lagi, Galaxy Tab A7 Lite juga mempunyai sepasang speaker sehingga pengguna tak perlu menggunakan headset, headphone, maupun earphone.

Kualitas audio yang dihasilkan oleh speaker ganda dari Galaxy Tab A7 Lite terdengar cukup bagus untuk sekelas tablet. Suara surround yang dihasilkan oleh teknologi Dolby Atmos di dalamnya pun mampu memberikan pengalaman yang lebih imersif saat bermain game atau menonton video.

Galaxy Tab A7 Lite pun membawa dukungan yang lumayan komplit. Para pengguna masih dapat menemukan port audio 3,5mm dan slot kartu SIM selain micro SD dan antarmuka USB Type-C untuk transfer data maupun pengisian daya.

Kekurangan Samsung Galaxy Tab A7 Lite

Tablet menegah Samsung ini sayangnya hanya mengusung chip Mediatek Helio P22T (MT8768T) dan RAM sebesar 3 GB. Konfigurasi ini kurang begitu bertenaga, bahkan hanya saat dipakai untuk menangani tugas-tugas harian.

Tim Gadgetren bahkan harus melakukan beberapa hal seperti menghapus aplikasi yang tidak diperlukan hingga memasang Launcher yang lebih ringan agar dapat memperoleh pengalaman lebih baik.

Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy Tab A7 Lite Layar

Alih-alih sebagai kelebihan, layar dengan bentang 8,7 inci pada Galaxy Tab A7 Lite justru juga menjadi sebuah kekurangan yang perlu dipertimbangkan. Dengan ukuran yang luas, resolusi 1340 x 800 piksel tergolong sangat rendah sampai-sampai tampilan di dalamnya kurang memuaskan.

Dalam pemakaian kami, minyak dan bercak sidik jari pun dapat menempel dengan mudah pada layar Galaxy Tab A7 Lite. Samsung tampaknya tidak menyematkan lapisan oleophobic yang berfungsi untuk mencegahnya.

Secara keseluruhan, perangkat menengah buatan Samsung ini memang masih layak untuk dipertimbangkan. Semoga uraian mengenai kelebihan dan kekurangannya dapat membantumu mempertimbangkannya secara lebih matang.

Tentang penulis

Sukindar

Penulis Gadgetren yang aktif membuat konten tentang panduan teknologi mulai dari cara menggunakan hingga membahas istilah-istilah khusus di dalamnya.

Tinggalkan Komentar