ASUS Vivobook S 14 OLED (M5406)
Berita Operator Seluler

Dalam Proses Merger, XLSMART Umumkan Daftar Direksi dan Dewan Komisaris

Merger XLSMART - Conference

Gadgetren – Meskipun sudah berjalan sejak tahun 2024 silam, namun proses merger antara operator XL Axiata dan Smartfren menjadi XLSMART masih terus berlangsung hingga saat ini.

Kita ketahui bersama bahwa proses merger menjadi satu entitas besar ini melibatkan berbagai hal yang besar mulai dari korporasi, pemegang saham, pemerintah, regulator, hingga pelanggan sehingga memerlukan persiapan yang sangat matang.

Melalui RUPS – LB (Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa) pada tanggal 25 Maret 2025, Axiata Group Berhad (Axiata) dan Sinar Mas (Sinar Mas) mengumumkan bahwa pemegang saham PT XL Axiata Tbk (XL Axiata), PT Smartfren Telecom Tbk (Smartfren), dan PT Smart Telekom (SmartTel) menyetujui merger dari ketiga perusahaan menjadi XLSMART.

Merger XLSMART - Arsjad

Nantinya legal day one atau penggabungan secara efektif akan terjadi pada 16 April 2025 mendatang. Tak hanya sampai di situ saja, merger operator ini telah mendapatkan persetujuan dari berbagai regulator, seperti Bursa Efek Indonesia dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Republik Indonesia.

Merger yang dikabarkan akan memiliki pangsa pasar gabungan akan menjadi 25 ini juga telah mendapatkan persetujuan secara prinsip dari Kementrian Komunikasi dan Digital Republik Indonesia (KOMDIGI).

XLSMART akan menghasilkan nilai gabungan pra-sinergi yang besar mencapai Rp104 Triliun (US$6,5 Miliar), nilai sinergi pra pajak Rp4,9 – 6,6 Triliun (US$300 – 400 juta) per tahun, proyeksi pendapatan proforma senilai Rp45,8 Triliun (US$2,9 Miliar), EBITDA (nilai pendapatan dikurangi biaya operasional ditambah depresiasi/amortisasi) mencapai Rp22,5 Triliun (US$1,35 Miliar), dan total pelanggan gabungan mencapai 94,5 juta.

Melalui RUPS-LB juga, ketiga perusahaan telah menyetujui daftar Direksi dan Dewan Komisaris XLSMART yang akan resmi menjabat sejak tanggal efektif penggabungan (tanggal persetujuan Menteri Hukum) yang terdiri dari:

Direksi XLSMART

  • Presiden Direktur & CEO: Rajeev Sethi
  • Direktur & CFO: Antony Susilo
  • Direktur & CTO: Shurish Subbramaniam
  • Direktur & CCO: David Arcelus Oses
  • Direktur & CRO: Merza Fachys
  • Direktur & CIO: Yessie D. Yosetya
  • Direktur & Chief Enterprise & Startegic Relationships: Andrijanto Muljono
  • Direktur & Chief Strategy and Home: Feiruz Ikhwan
  • Direktur & CHRO: Jeremiah Ratadhi

Dewan Komisaris XLSMART

  • Presiden Komisaris: Arsjad Rasjid
  • Komisaris: Vivek Sood
  • Komisaris: L. Krisnan Cahya
  • Komisaris: Nik Rizal Kamil
  • Komisaris: Sean Quek
  • Komisaris: David R. Dean
  • Komisaris Independen: Retno Lestari Priansari Marsudi
  • Komisaris Independen: Robert Pakpahan
  • Komisaris Independen: Willem Lucas Timmemans

Diharapkan Direksi dan Dewan Komisaris ini dapat membawa XLSMART menjadi lebih besar dan inovatif dengan memanfaatkan kombinasi dari XL Axiata dan Smartfren sehingga mampu menghadirkan kualitas layanan yang lebih baik bagi penggunanya.

Pihak XL Axiata dan Smartfren juga menjanjikan bahwa merger menjadi XLSMART akan membawa peningkatan kualitas layanan, kecepatan internet, dan pengalaman pengguna melalui konektivitas serta cakupan area yang lebih luas.

Sementara proses merger XLSMART ini tidak akan menyulitkan penggunanya dimana untuk pengguna kartu XL, AXIS, dan Smartfren tidak perlu melakukan registrasi ulang lagi dan tetap dapat membeli paket internet secara normal.

Pada saat perusahaan XLSMART mulai efektif, nantinya para pegawai akan menggunakan dua kantor utama yang terdiri dari XL Axiata Tower di Jl. H.R Rasuna Said Jakarta dan Smartfren Office yang terletak di Jl. H. Agus Salim No.45 Jakarta. Sementara penempatan pegawai di setiap kantornya, tergantung dari kebijakan divisi masing-masing.

ASUS Vivobook S 14 OLED (M5406)

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar