ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Tips dan Trik Handphone

Cara Mengaktifkan Mode Senyap Instagram Agar Tidak Diganggu

Gadgetren – Berada di bawah naungan Meta, kini Instagram telah menghadirkan berbagai fitur menarik untuk memikat lebih banyak pengguna.

Instagram bahkan mempunyai fitur mode senyap atau Sleep Mode untuk membuat notifikasi pesan, like, dan lainnya menjadi bisu atau mute sehingga kamu tidak terganggu pada waktu yang telah ditentukan.

Pada saat fitur ini aktif, maka pengguna lain akan melihat tulisan Sleep Mode pada akun kamu yang menyatakan bahwa mode Senyap sedang aktif sehingga tidak akan menerima notifikasi.

Cara Mode Senyap Instagram

  1. Buka aplikasi Instagram
  2. Login akun Instagram
  3. Pada halaman utama, pilih menu Profile berikon orang di bagian kanan bawah
  4. Pada halaman Profile, pilih More berikon tiga garis di kanan atas
  5. Pilih opsi Time management
  6. Pilih menu Sleep mode
  7. Tekan tombol Sleep mode ke posisi aktif
  8. Tentukan waktu mode Senyap aktif di Start Time dan End Time
  9. Pilih juga hari apa saja aktifnya di Choose Day
  10. Selanjutnya, tekan tombol Save

Untuk Start Time sendiri merupakan waktu dimulainya mode Senyap, misalnya kamu dapat menentukan dimulai jam 11.00 PM ketika ingin tidur.

Sementara untuk End Time adalah waktu berakhirnya mode Senyap, misalnya tentukan berakhir di jam 07.00 AM ketika kamu beraktivitas.

Untuk Choose Day, kamu dapat memilih harinya per satuan seperti hari Minggu saja atau kombinasi Minggu, Selasa, Rabu, dan Jumat. Bahkan kamu juga dapat mengaturnya menjadi setiap hari.

Bisa dibilang mode Senyap efektif ketika kamu sedang tidak ingin diganggu orang lain, baik karena sudah waktunya istirahat atau bisa juga ketika sedang bekerja, rapat, maupun melakukan hal penting.

Sementara jika kamu ingin menonaktifkan mode Senyap karena sudah dapat kembali beraktivitas di Instagram lagi, maka dapat menonaktifkan tombol Sleep mode dengan langkah yang sama.

Tidak hanya membuat notifikasi bisu saja, sebenarnya kamu juga dapat mengaktifkan fitur Muted accounts agar Story dan Post dari akun tertentu tidak muncul di halaman utama akun.

ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar