ASUS TUF Gaming FX507
Rekomendasi Laptop

Ini 5 Laptop Harga Rp5 Jutaan Terbaik yang Patut Kamu Pertimbangkan

Laptop 5 Jutaan Terbaik Header

Gadgetren – Laptop dengan harga Rp5 jutaan sudah memiliki fitur yang menarik untuk menunjang aktivitas sehari-hari dari penggunanya.

Bahkan beberapa merek lokal pun telah bersaing untuk menghadirkan laptop Rp5 jutaan terbaik di Indonesia. Dengan harga tersebut, tentunya spesifikasi dan layar menjadi beberapa hal yang menjadi pertimbangan masyarakat Indonesia untuk membelinya.

Di antara maraknya penggunaan prosesor Intel Celeron di harga Rp5 jutaan, justru ada beberapa merek yang turut menghadirkan laptop dengan prosesor AMD Ryzen 3 hingga Intel Core i3. Tim Gadgetren pun sudah merangkum beberapa di antaranya.

1. ADVAN WorkPro

ADVAN WorkPro

Sebagai perusahaan asal Indonesia, ADVAN juga turut bersaing dengan menghadirkan laptop ADVAN WorkPro seharga Rp5.099.000 (Tokopedia) yang sudah mempunyai prosesor Intel Core i5-1035G7 dan GPU Intel UHD Graphics.

Laptop yang satu ini membawa RAM 8 GB sehingga dapat menangani aktivitas multitasking dengan baik. Adapun penyimpanan internal SSD 256 GB dapat menampung file dan aplikasi cukup banyak.

Pada saat laptop ini dibuka, penggunanya akan menemukan layar IPS 14 inci dengan resolusi Full HD (1920 x 1200 piksel) yang dapat menampilkan konten dengan jelas, bahkan dari sudut 178 derajat sekalipun. Laptop ini juga sudah dibekali Windows 11.

2. ASUS Vivobook Go 14 E1404FA

ASUS Vivobook Go 14 E1404FA

Untuk bersaing pada segmen entry-level, ASUS juga telah menghadirkan Vivobook Go 14 E1404FA yang harganya mulai dari Rp5.796.000 (Tokopedia). Apalagi laptop ini sudah menggunakan prosesor AMD Ryzen 3 7320U yang bisa dibilang mempunyai performa baik di kelasnya.

GPU AMD Radeon Graphics dapat menangani grafis sistem operasi dan aplikasi-aplikasi seperti browser, Microsoft Office, Spotify, dan lainnya dengan baik. Sementara RAM 8 GB didaulat untuk menjalankan aplikasi secara multitasking dengan lancar.

Penyimpanan internalnya menggunakan SSD 256 GB yang dapat menampung beragam file dan aplikasi. Untuk membuat mata penggunanya nyaman, laptop ini juga hadir dengan layar 14 inci beresolusi Full HD (1920 x 1080 piksel), teknologi LED Backlit, dan Anti-glare Display. Windows 11 dan Microsoft Office Home & Student pun sudah dihadirkan pada perangkat ini.

3. Lenovo IdeaPad Slim 1 14AMN7

Lenovo IdeaPad Slim 1

Lenovo IdeaPad Slim 1 14AMN7 merupakan laptop dengan harga Rp5.787.000 (Tokopedia) yang sudah dilengkapi dengan spesifikasi menarik meliputi AMD Ryzen 3 7320U yang didampingi GPU AMD Radeon Graphics.

Aktivitas multitasking dapat berjalan dengan baik pada laptop ini karena sudah menggunakan RAM  8 GB yang berteknologi LPDDR5. Sementara penyimpanan internalnya pun cukup lega mencapai 256 GB.

Layar TN 14 inci beresolusi Full HD (1920 x 1080 piksel) dan dilapisi Anti-Glare mampu menampilkan konten dengan jelas sehingga mampu membuat mata penggunanya nyaman. Windows 11 dan Office Home & Student pun sudah dihadirkan pada perangkat ini.

4. Acer Aspire 3 Slim A314-36M

Acer Aspire 3 Slim A314-36M

Dibanderol dengan harga mulai dari Rp5.869.000 (Tokopedia), Acer telah menghadirkan Acer Aspire 3 Slim A314-36M yang sudah menggunakan prosesor Intel Core i3-N305 yang didampingi Intel UHD Graphics.

Untuk membuat aplikasi pada laptop ini dapat dijalankan secara multitasking dengan lancar, Acer Aspire 3 Slim A314-36M sudah dilengkapi dengan RAM 8 GB yang berteknologi LPDDR5.

Selain mempunyai penyimpanan internal SSD 512 GB, laptop ini juga sudah dilengkapi dengan Windows 11 dan Microsoft Office Home & Student. Adapun layarnya mempunyai lebar 14 inci dengan resolusi Full HD (1920 x 1080 piksel) dan teknologi LED Backlit.

5. Infinix INBOOK X2

Infinix-INBOOK-X2-Gen-11-1

Meskipun lebih terkenal dengan produk ponselnya, namun Infinix juga telah menghadirkan laptop Infinix INBOOK X2 dengan harga menarik yang dimulai dari Rp5.379.000 (Tokopedia).

Laptop ini memiliki performa yang lancar dalam menjalankan beragam aplikasi karena dilengkapi dengan prosesor Intel Core i3-1115G4, GPU Intel UHD Graphics, RAM 8 GB, dan penyimpanan internal SSD 256 GB.

Sistem operasi Windows 11 juga sudah dibenamkan langsung pada perangkat ini. Untuk keleluasaan penggunanya dalam melihat konten, Infinix INBOOK X2 sudah dilengkapi layar 14 inci dengan teknologi IPS, 100% sRGB, dan resolusi Full HD (1920 x 1080 piksel).

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar