ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Tips dan Trik Aplikasi

Cara Buat Efek TikTok Sendiri Tanpa Bantuan Aplikasi Lain

Cara Buat Efek TikTok - Header

Gadgetren – TikTok memiliki fitur bawaan yang memungkinkan kamu bisa membuat efek sendiri untuk digunakan pada setiap konten video.

Dengan membuat efek TikTok sendiri, kamu tidak perlu lagi mencari efek yang disediakan TikTok. Menariknya efek yang dibuat pun bisa secara bebas kamu kreasikan sesuai dengan kebutuhan kamu.

Terdapat pula template yang disediakan oleh TikTok sehingga kamu bisa dengan mudah menghasilkan efek versi kamu. Untuk membuat efek TikTok sendiri, kamu bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini.

Cara Buat TikTok Efek Sendiri

  • Buka aplikasi TikTok di ponsel kamu.
  • Ketuk ikon plus atau + di bawah layar Beranda untuk mengunggah atau membuat video baru.
  • Pilih ikon menu Efek di sebelah kiri layar bawah. Buat-Efek-TikTok-Sendiri-6.
  • Pilih tab menu Buat. Buat-Efek-TikTok-Sendiri-7
  • Ketuk ikon tanda plus atau + di sebelah kiri.Buat-Efek-TikTok-Sendiri-5
  • Ketuk tombol Coba Sekarang.  Buat-Efek-TikTok-Sendiri-4
  • Pilih Template. Buat-Efek-TikTok-Sendiri-2
  • Pilih Gunakan Template. Buat-Efek-TikTok-Sendiri
  • Kreasikan Efek dengan alat yang disediakan.
  • Jika sudah puas ketuk tombol Selesai.  Buat-Efek-TikTok-Sendiri-
  • Beri judul Nama Efek. Buat-Efek-TikTok-Sendiri
  • Pilih tombol Kirim atau Simpan sebagai draf.  Buat-Efek-TikTok-Sendiri.

Kamu juga bisa memilih template efek lainnya secara bebas. Setelah itu kamu bisa menggunakan efek yang kamu buat sendiri untuk diterapkan di video yang ingin diunggah. Efek pun akan secara otomatis tersimpan nantinya.

Selain menggunakan fitur membuat efek bawaan, TikTok juga menyediakan platform Effect House untuk membantu kamu lebih mengeksplorasi kegunaan efek secara lebih luas.

Effect House menawarkan alat dan sumber daya yang dilengkapi dengan desain intuitif untuk membantu kreaotr membangun efek yang imersif dan dinamis.

Namun demikian TikTok tetap menerapkan ekosistem yang aman bagi pengguna sehingga setiap efek yang dibuat akan dikurasi melalui kaidah Panduan Efek TikTok. Sebagai contoh TikTok melarang efek yang mempromosikan colorism atau stereotip negatif.

TikTok juga tidak mengizinkan efek yang menggambarkan operasi kosmetik seperti lip fillers atau efek lain yang bisa menimbulkan komen negatif atau mencela penampilan seseorang.

Semua efek yang dikirimkan akan ditinjau oleh tim Kebijakan dan Keamanan TikTok untuk memastikan efek tersebut sesuai dengan kebijakan sebelum dirilis ke komunitas yang lebih luas.

Apabila efek yang dikirimkan terindikasi melanggar kebijakan TikTok, maka pihaknya akan menangguhkan efek tersebut dan menginformasikan kreator terkait alasan penangguhan.

Sedangkan bagi pengguna yang menemukan efek tidak sesuai dengan kebijakan TikTok dapat menggunakan fitur ‘Report Effect’ untuk melaporkannya.

Tinggalkan Komentar