ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Tips dan Trik Aplikasi

Cara Menghilangkan Status Online Telegram Agar Tidak Diganggu

Cara Menghilangkan Status Online Telegram Header

Gadgetren – Sebagai salah satu aplikasi chat yang cukup populer, tentunya Telegram telah menghadirkan beragam fitur yang dapat menarik banyak minat pengguna.

Telegram menariknya dapat dibuka di banyak perangkat tanpa harus keluar akun terlebih dulu. Bahkan Telegram sendiri mampu menghadirkan ruang obrolan grup dengan anggota 5.000 orang yang mana lebih banyak dibandingkan WhatsApp yang hanya 256 oramg.

Namun ada kalanya saat kamu sebagai pengguna Telegram sedang malas untuk dihubungi oleh orang lain, tidak ingin status online terlihat. Tentunya orang-orang akan mengirim pesan atau gambar jika status kamu sedang online.

Untungnya ada cara menghilangkan status online Telegram melalui menu Settings agar tidak diganggu atau dihubungi. Nantinya kamu dapat mengaturnya pada bagian Last Seen & Online yang berada di bagian Privacy.

Cara Menghilangkan Status Online Telegram

  • Buka aplikasi Telegram.
  • Login akun kamu.
  • Tekan tombol More berikon tiga garis di bagian kanan atas.
    Telegram - Hilangkan Status Online - 1
  • Pilih menu Settings berikon gerigi.
    Telegram - Hilangkan Status Online - 2
  • Pilih menu Privacy and Security.
    Telegram - Hilangkan Status Online - 3
  • Pada bagian Privacy, pilih Last Seen & Online.
    Telegram - Hilangkan Status Online - 4
  • Pada bagian Who can see my last seen time, pilih Nobody.
    Telegram - Hilangkan Status Online - 5

Dengan menghilangkan status online, orang lain akan menganggap bahwa kamu sedang tidak membuka Telegram. Dengan begitu, orang berpikir bahwa kamu tidak akan membalas chat atau pesan dengan cepat karena memang sedang tidak online.

Tentunya hal ini juga dapat menjaga privasi agar tidak diganggu ketika ada suatu hal mendesak yang harus diselesaikan maupun dalam kondisi tertentu, seperti bekerja atau bertemu dengan seseorang.

Namun apabila sedang dalam bekerja dan membutuhkan koordinasi dengan baik, sebaiknya kamu tetap mengaktifkan status online agar semua orang yang menghubungi tahu bahwa sehingga dapat memberikan respon dengan cepat.

Selain itu, kamu juga dapat membuat agar status online hanya dapat dilihat oleh pengguna Telegram yang masuk daftar kontak telepon saja dengan memilih My Contacts pada bagian Who can see my last seen time?

Tidak hanya sampai di situ saja, kamu juga diizinkan untuk menyembunyikan foto profil dari pengguna lain. Pada bagian Groups & Channel, kamu bisa menentukan siapa saja yang dapat mengundang untuk menjadi anggota dari sebuah grup.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar