Gadgetren – Sony Indonesia secara resmi telah menghadirkan perangkat audio terbarunya yang bernama Soundbar HT-A3000. Dibanderol dengan harga Rp13.499.000 lengkap dengan Subwoofer tambahan SA-SW3, Soundbar HT-A3000 bisa dibeli pada bulan Januari 2023.
Soundbar ini juga turut ditemani dengan speaker belakang nirkabel SA-RS3S yang dijual secara terpisah dengan harga Rp4.499.000. Melalui Soundbar terbarunya ini, Sony menawarkan beberapa teknologi andalan berupa 360 Spatial Sound Mapping, Subwoofer nirkabel, konektivitas dengan TV pintar Sony, dan fitur-fitur pendukung lainnya.
Dengan teknologi 360 Spatial Sound Mapping yang hadir melalui speaker belakang memungkinkan pengguna bisa merasakan suara dari setiap sudut ruangan. Speaker belakang nirkabel SA-RS3S ini memiliki total 100W.
Kemudian Subwoofer nirkabel pada Soundbar juga akan membantu memperjelas frekuensi rendah sehingga memungkinkan sistem bisa mereproduksi suara dengan hasil dan daya yang lebih besar dari sebelumnya untuk menghasilkan suara vokal yang jernih dan suara bass yang dalam.
Subwoofer nirkabel tersebut turut dilengkapi dengan dengan suara 200W dengan bass reflex yang memiliki ukuran driver 160mm.
Jika tidak terhubung dengan Subwoofer dan Speaker tambahan, Soundbar HT-A3000 sebenarnya sudah mampu menghasilkan suara yang memanjakan telinga namun tidak terlalu memberikan efek suara yang lebih terasa dan dalam.
Secara bawaan, soundbar baru ini sudah memiliki saluran 3.1 serta mendukung tiga speaker depan termasuk speaker tengah dan subwoofer ganda untuk bass.
Disamping itu juga telah mengantongi sertifikasi Dolby Atmos dan DTS:X yang dipadukan teknologi Vertical Surround Engine dan S-Force PRO Front Surround untuk bisa menghasilkan suara surround di sekitar pengguna yang dapat terdengar dari berbagai arah.
Soal koneksi, Soundbar HT-A3000 bisa terhubung ke model TV milik Sony yakni BRAVIA XR berkat fitur Acoustic Center Sync yang mendukung teknologi 360 Spatial Sound Mapping dan 360 Reality Audio untuk menghadirkan pengalaman menonton film dan mendengarkan musik lebih imersif.
Pengguna juga bisa menikmati teknologi 360 Reality Audio di layanan musik Amazon Music HD, nugs.net, dan TIDAL. Selain itu, pengguna bisa menikmati akses layanan musik populer lainnya seperti Spotify melalui Spotify Connect secara nirkabel menggunakan Bluetooth, Chromecast, atau Apple AirPlay 2.
Pengoperasian Soundbar ini juga terbilang mudah seperti memutar musik, mengubah volume, atau banyak fungsi lainnya bisa dilakukan dengan perintah suara Google Assistant dengan menggunakan Chromecast bawaan atau perangkat pendukung Amazon Alexa.
Kemudian Soundbar HT-A3000 menyediakan port untuk koneksi ke perangkat lain melalui HDMI eARC/ARC, S-CENTER OUT, USB, dan TV IN. Tersedia pula dukungan remote control untuk mengaktifkan fitur 360 Spatial Sound pada tombol Sound Field, koneksi WiFi, mode voice untuk menonton berita, dan mode malam untuk menonton TV di malam hari.
Tinggalkan Komentar