ASUS TUF Gaming FX507
Tips dan Trik Handphone

Cara Tes Layar Handphone Samsung Jika Tiba-tiba Bermasalah

Cara Tes Layar handphone Samsung - Header

Gadgetren – Layar menjadi salah satu bagian penting pada handphone-handphone di masa sekarang. Jika mengalami kerusakan, maka pengoperasian perangkat bisa terganggu atau bahkan sulit untuk dilakukan.

Handphone-handphone modern apalagi tak hanya mengandalkan komponen ini untuk menampilkan gambar tetapi juga sebagai sarana untuk mengoperasikan perangkat lewat sentuhan. Misalnya untuk memilih tombol, mengetik, hingga menggeser tampilan.

Mengecek layar makanya kadang-kadang sangat diperlukan. Contohnya untuk sekadar mengecek perangkat yang tiba-tiba berjalan secara tidak normal maupun memastikan apakah handphone bekas pakai (second) masih layak dibeli atau tidak.

Handphone-handphone buatan Samsung kabar baiknya dilengkapi dengan dukungan khusus yang bisa dipakai untuk melakukan hal tersebut. Jadi kita tidak perlu memasang aplikasi atau layanan tambahan untuk mengecek layar.

Adapun buat kamu yang belum tahu, ada setidaknya dua dukungan yang bisa digunakan untuk mengetes layar handphone Samsung. Berikut penjelasan secara lengkap mengenai langkah-langkah untuk melakukannya.

Cara Tes Layar Samsung

Lewat Test Mode

  • Masuk ke menu dialpad (aplikasi telepon)
  • Ketik *#0*# atau *#7353# sesuai tipe handphone Samsung yang dipakai
  • Test Mode akan terbuka jika handphone mendukungnya
  • Pilih menu Touch atau TSP Grid Mode untuk mengetes sentuhan layar
  • Pilih menu Red, Green, dan Blue untuk mengetes kualitas warna tampilan layar
  • Ikuti petunjuk yang muncul selanjutnya

Pada menu Touch atau TSP Grid Mode, opsi pengetesan sentuhan bisa berbeda-beda untuk setiap tipe perangkat. Secara umum kita biasanya akan diminta untuk menggambar dengan mengikuti pola atau mengisi jaring-jaring kotak di seluruh layar.

Layar sentuh bisa dikatakan normal apabila kita bisa menggambar pola secara penuh atau mengisi seluruh kotak. Jika tidak bisa karena usapan kita tidak berpengaruh pada beberapa bagian maka kemungkinan ada sedikit kerusakan.

Sementara untuk menu Red, Green, dan Blue, seluruh bagian layar handphone hanya akan menampilkan warna yang sesuai. Bisa dikatakan normal apabila tidak ada bagian yang mempunyai corak menyimpang.

Menggunakan Fitur Diagnostic Samsung Member

  • Perbarui aplikasi Samsung Members
  • Jika sudah, jalankan aplikasi tersebut
  • Buka ke tab Support
  • Ketuk tombol View tests pada bagian Diagnostic
  • Cari dan pilih menu Touch screen
  • Lanjutkan pengetesan seusai petunjuk

Selain menggunakan Test Mode, kita juga bisa mengetes layar handphone Samsung lewat Samsung Members. Aplikasi ini mendukung berbagai macam fitur pengujian tetapi untuk layar hanya terbatas pada sentuhan saja.

Tentang penulis

Sukindar

Penulis Gadgetren yang aktif membuat konten tentang panduan teknologi mulai dari cara menggunakan hingga membahas istilah-istilah khusus di dalamnya.

Tinggalkan Komentar