Smartphone

Samsung Galaxy Z Fold4 5G Hadirkan Berbagai Fitur Untuk Menunjang Produktivitas

Samsung Galaxy Fold4 5G Header

Tidak sedikit pengguna masa kini yang menghabiskan sebagian waktu bekerja maupun aktivitas digital di perangkat smartphone.

Galaxy Z Fold4 5G pun dihadirkan oleh Samsung lengkap dengan ragam fitur yang dapat digunakan untuk mendongkrak produktivitas kamu hingga membuat aktivitas digital menjadi lebih praktis.

Bisa dikatakan smartphone memiliki peranan yang sangat penting di era digital ini dalam menunjang produktivitas berkat aksesnya yang instan sehingga dapat lebih banyak hal yang bisa dilakukan dengan mudah setiap harinya.

Galaxy Z Fold4 5G bahkan memiliki kemampuan yang hampir mirip dengan komputer lewat fitur bernama Taskbar. Kamu yang sering menggunakan komputer mungkin tidak asing dengan nama tersebut karena sudah menjadi fitur utama di berbagai sistem operasi.

Taskbar di Galaxy Z Fold4 5G juga memiliki fungsi serupa dimana kamu dapat menyematkan aplikasi-aplikasi favorit di area bagian bawah layar. Dengan adanya pintasan tersebut, nantinya kamu dapat membuka aplikasi secara instan tanpa harus kembali ke halaman Home maupun App Drawer.

Samsung Galaxy Z Fold4 Taskbars

Urutan aplikasi pun dapat kamu atur sehingga dapat mengumpulkan aplikasi-aplikasi yang sering diakses agar hanya butuh satu ketukan saja untuk membukanya. Jadi kamu dapat langsung mengakses aplikasi penting secara cepat ketika tengah membuka aplikasi lain.

Lewat Taskbar, beberapa aplikasi juga dapat disimpan menjadi satu grup dengan menggunakan fitur Apps Pair. Dengan begitu aplikasi tersebut nantinya akan dibuka secara bersamaan dan tampilan jendelanya langsung terbagi-bagi sesuai dengan bagaimana saat kamu menyimpannya.

Alhasil kamu pun tidak perlu lagi disibukkan dengan membuka aplikasi satu per satu. Misalnya saja kamu dapat membuat aplikasi pesan dan Samsung Notes dibuka bersamaan ketika harus mencatat informasi penting dari rekan kerja.

Fitur Multiwindow yang dapat membagi-bagi tampilan layar tentunya memungkinkan kamu dapat memaksimalkan layar Galaxy Z Fold4 5G yang sangat luas. Membuka beberapa aplikasi secara bersamaan tentunya akan dapat meningkatkan produktivitas kamu ketimbang harus membuka aplikasi satu per satu.

Samsung Galaxy Fold4 5G Multiwindow

Dengan begitu kamu dapat memangkas waktu tunggu saat berpindah aplikasi dan mengalihkannya untuk mengerjakan suatu hal yang nyata agar dapat lebih cepat diselesaikan. Layar luas milik Galaxy Z Fold4 5G tentunya juga akan memudahkan kamu dalam melihat beberapa aplikasi secara bersamaan karena tampilannya akan tetap terlihat besar.

Hadirnya fitur Taskbar yang didukung oleh Multiwindow pastinya membuat Galaxy Z Fold4 5G selangkah lebih dekat lagi dalam menawarkan pengalaman multitasking layaknya komputer desktop yang mana kita ketahui merupakan surganya produktivitas.

Menariknya lagi, kemampuan Galaxy Z Fold4 5G dalam menunjang produktivitas tidak berhenti di situ saja. Smartphone lipat dari Samsung ini sudah mendukung S Pen yang mana dapat memberikan sensasi lebih natural dalam menavigasikan perangkat maupun menulis.

Eksistensi S Pen dengan Galaxy Z Fold4 5G turut membuka lebih banyak opsi lagi dalam menggapai multitasking tingkat selanjutnya yang mana lebih sulit jika dilakukan hanya menggunakan ujung jari. Salah satunya ketika harus memberikan anotasi pada dokumen saat tengah melakukan video konferensi.

Samsung Galaxy Fold4 5G S Pen

Selain itu S Pen akan memudahkan kamu dalam melakukan drag and drop karena dapat lebih akurat menyeret suatu file atau gambar untuk ditempelkan ke aplikasi lain seperti email. Tentunya S Pen juga memberikan pengalaman yang lebih natural ketika kamu ingin membuat sketsa maupun mencatat secara cepat.

Masih banyak lagi hal yang bisa kamu lakukan dengan S Pen sehingga bisa dikatakan hadirnya dukungan stylus yang satu ini menjadi pembeda antara Galaxy Z Fold4 5G dari yang lain. S Pen juga akan memberikan pengalaman penggunaan yang berbeda dari biasanya sehingga keseharian kamu dapat menjadi lebih dinamis.

Berkat dukungan dan fitur yang ditawarkannya, Galaxy Z Fold4 5G menjadi smartphone lipat yang menawarkan paket lengkap dalam hal produktivitas sehingga kamu dapat lebih mudah dan praktis melakukan berbagai pekerjaan dalam rutinitas sehari-hari.

Nah kamu yang ingin meningkatkan produktivitas dengan Galaxy Z Fold4 5G, kamu sudah bisa mendapatkannya di Indonesia seharga Rp24.999.000 (12GB/256GB), Rp26.999.000 (12GB/512GB), dan Rp30.999.000 (12GB/1TB) dalam warna Graygreen, Phantom Black, Beige, dan Burgundy.

Samsung Galaxy Z Fold4 Varian

Samsung pun memiliki berbagai penawaran spesial untuk setiap pembelian Galaxy Z Fold4 5G dengan total nilai lebih dari Rp4.400.000 berupa cashback hingga Rp1.000.000 untuk Purchase with Purchase dan Trade-In, paket data hingga 840GB yang berlaku 12 bulan, cashback dari mitra bank hingga Rp750.000, 1 Year Full Protection by Samsung Care+ senilai Rp2.739.000, serta cicilan 0% hingga 24 bulan.

Selain itu ada juga Samsung Galaxy Pop-up Store 2022 di SCBD Lobby Ashta District 8, Jakarta yang bisa kamu kunjungi untuk merasakan secara langsung pengalaman baru dari seluruh perangkat yang ada di ekosistem Samsung Galaxy sampai dengan 15 Oktober 2022.

Tinggalkan Balasan ke Joko Prasetyo X

1 Komentar