OPPO secara resmi telah meluncurkan dua handphone seri Reno terbarunya di Indonesia, yakni OPPO Reno8 Pro 5G dan OPPO Reno8 Z 5G. OPPO Reno8 Pro 5G dibanderol dengan harga Rp9.999.000 dan Reno8 Z 5G dijual dengan harga Rp5.999.000 di Indonesia.
Kedua perangkat ini sudah dapat dipesan dari tanggal 16 hingga 22 September 2022 secara offline maupun offline. Untuk penjualan perdananya, kamu dapat membeli OPPO Reno8 Pro 5G dan Reno8 Z 5G langsung pada tanggal 23 September 2022 di OPPO Gallery Plaza Indonesia.
OPPO Gallery sendiri adalah showroom OPPO yang mengedepankan eksplorasi teknologi di atas layanan transaksi dan purna jual produk dengan ruangan modern serta luas.
Selain dapat melihat dan mencoba produk OPPO yang dibawa ke Indonesia, kamu juga dapat menikmati instalasi seni berupa lukisan yang dapat memanjakan mata. Pada saat kamu membeli perangkat OPPO termasuk Reno8 Pro 5G dan Reno8 Z 5G, kamu akan mendapatkan beberapa keuntungan sebagai berikut ini.
Terdapat Staf Profesional
Pada saat kamu melakukan pembelian perangkat di OPPO Gallery, kamu akan disambut oleh staf yang profesional dan ramah. Bahkan kamu akan merasa terbantu oleh pegawai dari mulai proses pembelian perangkat, aktivasi, migrasi data, hingga siap digunakan.
Setelah pembelian perangkat, kamu akan ditangani oleh staf terlatih untuk diberikan instruksi mudah seputar aktivasi dan langkah-langkah agar produk nantinya siap untuk digunakan.
Tidak hanya sampai di situ saja, kamu pun bisa berkonsultasi seputar perangkat yang dibeli agar kondisinya selalu terjaga dan dapat digunakan dalam waktu lama. Misalnya berkonsultasi seputar waktu pengecasan handphone yang baik, update sistem operasi, layanan service center, dan masih banyak lagi, hingga semuanya terjawab.
Pembelian Produk yang Nyaman
Apabila pada saat ingin membeli produk di OPPO Gallery terjadi antrian, maka kamu dapat duduk bersantai pada area yang disediakan. Kamu juga dapat menggunakan koneksi WiFi gratis yang disediakan oleh OPPO untuk sekadar melakukan aktivitas dengan koneksi internet sambil menunggu panggilan antrian kamu tiba.
Selain itu kamu dapat mengecas perangkatmu apabila sudah mulai kehabisan baterai karena terdapat banyak sumber listrik terpasang di tempat ini. Terdapat juga karya seni lukisan yang menarik di OPPO Gallery yang dapat kamu nikmati.
Dengan ruangan OPPO Gallery yang luas, kamu pun dapat merasa nyaman dan leluasa ketika melakukan unboxing OPPO Reno8 Pro 5G atau Reno8 Z 5G bersama pegawai profesional OPPO.
Sebagai showroom yang menyediakan ruangan luas, kamu juga akan disajikan beragam produk OPPO, seperti handphone, smartwatch, earphone TWS (True Wireless Stereo), dan aksesori resmi lainnya yang dapat dicoba sambil menunggu antrian.
Mendapatkan Kopi dan Pastry Gratis
Bagi kamu yang membeli OPPO Reno8 Pro 5G dan Reno8 Z 5G, kamu juga akan mendapatkan kopi dan pastry gratis dari O Cafe yang terdapat di OPPO Gallery. Dengan begitu, kamu juga dapat bersantai sekaligus menikmati atmosfer suasana yang terdapat di OPPO Gallery.
Lokasi yang Strategis
Untuk saat ini, OPPO Gallery berlokasi di dua tempat, yaitu Plaza Indonesia dan Gandaria City. Bisa dibilang kedua tempat ini berlokasi strategis dan dikunjungi oleh banyak orang. Apalagi setelah membeli perangkat, kamu pun bisa nongkrong ke beragam restoran, tempat belanja fashion, dan tempat lainnya yang tersedia di Mall tersebut.
Selain itu, OPPO Gallery yang berada di Plaza Indonesia menawarkan konsep yang berbeda dibandingkan Gandaria City sehingga memberikan nuansa yang berbeda ketika berkunjung ke dua lokasi tersebut terutama karya seni yang dipajang.
Bahkan pada OPPO Gallery pun terdapat berbagai maket taman yang bisa kamu gunakan untuk menguji kemampuan dari kamera OPPO Reno8 Pro 5G atau Reno8 Z 5G setelah dibeli.
Bagi kamu yang tertarik untuk pembelian perdana OPPO Reno8 Pro 5G atau Reno8 Z 5G, maka dapat langsung mengunjungi OPPO Gallery Plaza Indonesia pada tanggal 23 September 2022 mendatang.
Tinggalkan Komentar