ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Tips dan Trik Aplikasi

Cara Membuat Tulisan di Video TikTok Bergantian Supaya Lebih Menarik

Cara Membuat Tulisan di Video TikTok Bergantian - Header

Gadgetren – Ada beragam fitur yang telah diberikan oleh TikTok untuk membantu kamu membuat video singkat menjadi menarik sehingga proses edit bisa dilakukan langsung dengan mudah.

Salah satu fitur yang disediakan TikTok berupa memasukkan teks dalam video dengan pilihan durasi bervariasi seperti 15 detik, 60 detik, hingga 3 menit.

Dengan memasukkan teks dalam video akan menjadikannya memiliki alur cerita sehingga lebih informatif untuk penonton atau teman. Teks dalam video juga bisa membantu kamu menyampaikan pesan kepada penonton sesuai kebutuhan.

Misalnya konten dengan jenis tutorial biasanya selalu menyertakan teks dalam video yang tidak hanya satu kalimat saja, tetapi tersusun bergantian mengikuti rentetan durasi sehingga bila disatukan akan menjadi sebuah naskah informatif.

Nah jika kamu belum tahu cara membuat teks secara bergantian pada video TikTok, kamu bisa menyimak langkah-langkahnya berikut agar setiap video yang kamu buat lebih menarik dan berbeda dari video lainnya yang masuk halaman For You.

Cara Membuat Tulisan Video TikTok Bergantian

  • Buka aplikasi TikTok.
  • Masuk menggunakan akun pribadi.
  • Di halaman For You, ketuk tombol tombol posting video dengan ikon (+) yang terletak di barisan tengah paling bawah layar.Cara-Membuat-Tulisan-Di-Video-TikTok-Secara-Bergantian-1
  • Unggah video dari dalam Galeri handphone atau rekam langsung dari aplikasi TikTok.
  • Setelah video yang diunggah muncul, maka kamu bisa memasukkan teks dalam video tersebut dengan mengetuk tombol Teks dengan ikon (Aa) yang ada di sisi kanan paling atasCara-Membuat-Tulisan-Di-Video-TikTok-Secara-Bergantian-2
  • Tulis teks di dalam video.Cara-Membuat-Tulisan-Di-Video-TikTok-Secara-Bergantian-3
  • Ketuk tombol Edit teks untuk menyesuaikan jenis font, warna, dan ukuran.
  • Kemudian ketuk tombol Tetapkan Durasi untuk menentukan durasi tulisan dalam video.
  • Lakukan langkah tersebut berulang kali sesuai kebutuhan teks yang diinginkan.
  • Cara-Membuat-Tulisan-Di-Video-TikTok-Secara-Bergantian-4Jika sudah selesai memasukkan tulisan, maka kamu bisa langsung menambahkan latar lagu
  • Kamu juga bisa melakukan edit lainnya hingga membuat sampul video dengan mengetuk tombol Sampul. Cara-Membuat-Tulisan-Di-Video-TikTok-Secara-Bergantian-6
  • Lalu ketuk tombol Berikutnya. Cara-Membuat-Tulisan-Di-Video-TikTok-Secara-Bergantian-5
  • Video dengan tulisan bergantian pun bisa kamu Posting atau masuk ke dalam Draf. Cara-Membuat-Tulisan-Di-Video-TikTok-Secara-Bergantian-8

Setelah kalimat pertama selesai, kamu  bisa memasukkan teks untuk kalimat kedua dan seterusnya dengan langkah-langkah yang sama.

Tentunya kamu juga bisa edit teks dengan memilih font, warna, ukuran, hingga menentukan durasi tulisan di dalam video sesuai dengan kreasi kamu sehingga jumlah follower TikTok kamu meningkat jika yang melihat merasa tertarik.

Tinggalkan Komentar