ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Berita Laptop / PC

Bawa Kapasitas Hingga 2TB, Seagate Luncurkan Hard Disk Bertema Star Wars

Seagate Beskar Ingot Drive

Gadgetren – Seagate dikabarkan telah memperkenalkan HDD eksternal dan SSD FireCuda terbaru dalam edisi spesial Star Wars yang bernama Beskar Ingot Drives.

Adapun FireCuda External HDD menawarkan kapasitas 2 TB dengan harga banderol Rp1.699.000 sedangkan FireCuda PCIe Gen4 NVMe SSD memiliki kapasitas 1 TB yang dilepas dengan harga Rp3.918.000.

Baik HDD eksternal dan SSD tersebut sekarang sudah bisa dibeli melalui e-commerce yang menjadi partner resmi Seagate Indonesia di Tokopedia. Secara fisik, HDD eksternal baru ini mengusung bahan material logam yang berukuran 4,28 inci dengan bobot 176 gram.

Pada bagian depannya, baik HDD mau SSD memiliki aksen berupa stempel kekaisaran yang paling terkenal di serialnya di mana terletak di bagian atas. Sementara HDD dilengkapi dengan lampu LED biru khusus yang terinspirasi Mandalorian.

Sebagai tambahan aksesoris, Seagate juga menghadirkan HDD eksternal yang tersedia dengan panel RGB LED yang dapat disesuaikan. Dengan kapasitas 2 TB, pengguna HDD edisi Star Wars ini bisa menyimpan banyak media, file, dan game dengan kapasitas yang besar.

Kemudian untuk FireCuda PCIe Gen4 NVMe SSD dibekali oleh teknologi heatsink untuk menjaga sistem tetap berjalan pada performa puncak. Beratnya sekitar 47 gram dengan ukuran 9,84 inci di mana lebih mungil dibandingkan HDD versi Star Wars.

Dengan kecepatan baca tulis hingga 7.300/6.000 MB/dtk, SSD M.2 ini dapat menyimpan semua game pengguna dengan aman. Kecepatannya pun diklaim menawarkan hingga dua belas kali lipat dari SSD berbasis SATA.

Untuk mendapatkan produk Seagate bergaransi resmi Indonesia, pembeli harus memastikan bahwa keduanya memiliki stiker MFI (Made For Indonesia) yang sudah didukung garansi 3 tahun untuk produk HDD eksternal dan 5 tahun untuk versi NVMe serta fitur Rescue Data Recovery Service (pemulihan data) selama 3 tahun.

Jeff Fochtman selaku Wakil Direktur Utama Senior di bidang Bisnis dan Pemasaran di Seagate Technology mengatakan bahwa pihaknya sangat bangga memperkenalkan desain unik dan ikonik dari salah satu franchise terpopuler di dunia ke depan battlestation setiap penggemar game. “Kolaborasi ini telah menarik perhatian audiens global termasuk penggemar game, perakit PC, dan penggemar Star Wars,” ujarnya.

Tentang penulis

Ageng Wuri

Reporter Gadgetren yang aktif menulis seputar berita terbaru di dunia smartphone, tablet, IoT, laptop, hingga peralatan elektronik rumahan.

Tinggalkan Komentar