ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Aplikasi Tips dan Trik

Ampuh! Inilah Cara Menghapus Semua Tweet di Twitter

Apa Itu Twitter Tips Header

Gadgetren – Twitter merupakan salah satu jejaring sosial generasi lama yang masih digunakan oleh banyak orang hingga saat ini.

Terkadang kenangan tweet yang dipublikasikan masa lampau masih bisa dilihat di akun Twitter. Namun apa jadinya apabila hampir semua tweet yang pernah kamu buat mengandung unsur yang membuat kamu malu saat ini?

Mungkin sebagian kamu ingin menghapus semua tweet tersebut dan memulai lembaran baru di akun yang sama saat ini. Namun tentunya sangat melelahkan jika harus menghapus tweet sangat banyak satu per satu karena fitur tersebut yang disediakan oleh Twitter.

Bayangkan saja apabila kamu ingin menghapus puluhan atau ratusan tweet dengan fitur bawaan Twitter, maka akan memakan waktu yang lama karena harus menekan tombol Delete di setiap tweet tersebut.

Untungnya kamu dapat memanfaatkan situs dari pihak ketiga seperti TweetDelete yang benar-benar dirancang dalam menghapus Tweet.

Cara Menghapus Semua Tweet Di Twitter

  1. Masuk ke situs resmi TweetDelete dari browser
  2. Tekan tombol Sign in with Twitter
  3. Berikan akses terhadap akun Twitter dengan menekan tombol Authorized App
  4. Selanjutnya kamu dihadapkan pada halaman TweetDelete
  5. Pastikan bahwa akun kamu yang dipilih
  6. Pilih opsi All my tweets pada bagian Age of tweets to delete
  7. Pilih opsi Once Only pada bagian Run this task
  8. Checklist opsi I Have read and agree to the TweetDelete terms
  9. Setelah semua selesai diatur, maka tekan tombol Delete my tweets!
  10. Tunggu hingga proses penghapus selesai

TweetDelete Hapus

Perlu diperhatikan bahwa semua Tweet yang telah dihapus dengan situs TweetDelete akan hilang secara permanen dan tidak bisa dikembalikan lagi. Untuk itu kamu perlu memikirkan dengan matang apabila ingin menghapus semua Tweet dari akun milikmu.

Sebagai catatan, bagian Age of tweets to delete merupakan kisaran waktu Tweet yang akan dihapus. Misaltnya Tweets older than one week untuk Post yang berusia seminggu hingga Tweets older than one Year untuk Post usia setahun.

Namun dengan memilih All my tweets pada bagian Age of tweets, semua kicauan terhapus tanpa adanya batasan waktu. Sementara bagian Run this task mengizinkan kamu menentukan rutinitas penghapusan dengan pilihan Once Only atau Automatically every few days.

Apabila kamu memilih Automatically every few days, maka TweetDelete akan menghapus Post secara rutin setiap beberapa hari tergantung dari jangkauan usia Tweet yang telah ditentukan.

ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar