ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Aplikasi Mading

Kumpulan Layanan eBook Gratis Indonesia yang Legal Untuk Diakses

eBook Read Tablet[Ilustrasi: Pixabay]

Seiring banyaknya penggunaan handphone dan tablet di berbagai negara, eBook atau buku digital pun menjadi populer dibaca oleh banyak orang.

Salah satu keuntungan menggunakan eBook, kita tidak perlu membawa buku cetak yang berat dan lebih mudah diakses kapan dan di manapun selama memiliki perangkat yang mendukung dengan jaringan internet.

Namun perlu dicatat, eBook sendiri ada yang gratis dan berbayar sehingga kamu perlu berhati-hati ketika ingin membaca sebuah eBook karena bisa menjadi ilegal jika tidak mempunyai lisensi dan dibaca secara gratis.

Untungnya, kini sudah banyak beberapa layanan yang telah menyediakan eBook secara resmi yang bisa dibaca oleh pengunjungnya secara gratis tanpa harus mengeluarkan biaya sama sekali.

Situs eBook Gratis di Indonesia

iJakarta

iJakarta Apps

iJakarta merupakan sebuah layanan dari pemerintah provinsi DKI Jakarta yang menyediakan berbagai macam eBook gratis dengan berbagai judul dan kategori. Kamu dapat mengunduh aplikasinya dari Google Play Store untuk handphone Android atau Apple App Store untuk perangkat iOS.

Pada saat saya mencobanya, iJakarta menawarkan banyak buku yang bisa dibaca seperti kategori teknologi, dongeng, pelajaran, gaya hidup, tutorial, dan masih banyak lagi. Untuk mendapatkan fitur penuhnya, kamu harus login akun terlebih dulu menggunakan akun Facebook atau email.

Untuk bisa membaca eBook di iJakarta, kamu dapat melakukan peminjaman langsung dari perpustakaan yang ada di Provinsi DKI Jakarta melalui aplikasi tersebut. Setelah meminjam, kamu dapat langsung mengakses eBook secara penuh tanpa harus membayarnya sama sekali.

iPusnas

iPusnas Apps

Hampir mirip dengan iJakarta, iPusnas menyediakan berbagai macam eBook gratis berbahasa Indonesia yang bisa dipinjam melalui aplikasi di perangkat Android atau iOS.

Sementara itu, iPusnas mengambil sumber dari perpustakaan digital yang dimiliki oleh Perpustakaan Nasional Republik Indonesia. Dengan kata lain, eBook yang dapat kamu baca pada aplikasi iPusnas bersifat gratis dan legal.

Secara tampilan antarmuka dan metode peminjaman, aplikasi iPusnas pun hampir mirip dengan iJakarta. Sementara itu, kamu login menggunakan email untuk bisa meminjam eBook secara gratis dan mengakses fitur penuhnya.

Google Books

Google Books

Google Books merupakan layanan Google yang menyediakan banyak eBook yang bisa didapatkan secara gratis maupun berbayar. Selain itu, layanan ini juga menyediakan eBook berbagai bahasa jika menginginkannya.

Untuk bisa mendapatkan eBook, kamu dapat membuka Google Play Store dan membuka kategori Books. Kamu cukup memasukkan keyword “Indonesia Free” pada menu seach dan secara otomatis buku eBook gratis berbahasa Indonesia akan dimunculkan.

Selanjutnya, kamu hanya perlu mengunduh eBook ke handphone untuk bisa membacanya. Sementara itu, kamu juga dapat langsung mengakses eBook yang telah diunduh tersebut di perangkat lain apabila kamu menggunakan akun Google yang sama.

Itulah beberapa situs atau tempat untuk mengakses eBook Indonesia secara gratis. Sebenarnya ada lagi beberapa situs yang menyediakan akses eBook gratis dan legal, namun kini situs-situs tersebut sudah tutup di tahun 2021.

Dengan kata lain, kini layanan atau situs untuk membaca dan mendapatkan eBook Indonesia secara gratis dan legal sudah mulai berkurang. Namun apabila kamu memiliki rekomendasi situs lainnya, maka dapat menuliskannya pada kolom komentar.

ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar