ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Berita Laptop / PC

Jagokan AMD Ryzen 7 5800U, HP Pavilion Aero 13 Resmi Meluncur di Indonesia

HP-Pavilion-Aero-13-Feature

Gadgetren – Hawlett Packard (HP) secara resmi telah memboyong laptop terbarunya ke Indonesia bernama HP Pavilion Aero 13 yang menggunakan prosesor AMD Ryzen 5000 Series.

Hansen Wijaya selaku Head of Consumer Personal System, HP Indonesia menyampaikan bahwa Gen Z melihat perangkat yang mereka gunakan sebagai bagian dari diri dimana mereka menginginkan PC yang gaya, intuitif, dan efektif dalam membantu mencapai tujuan pendidikan hingga hobi.

“Pavilion Aero 13 menghadirkan tampilan dan nuansa premium dari portofolio Spectre dan ENVY, sehingga lebih banyak Gen Z dapat menggunakan laptop HP dengan desain dan kinerja terbaik yang juga sangat ringan,” ujarnya melalui keterangan tertulis kepada tim Gadgetren.

Dalam kesempatan yang sama, Peter Chambers selaku Managing Director, Sales, AMD APJ menjelaskan bahwa Gen Z memiliki kebutuhan perangkat keras yang paling beragam dibanding generasi sebelumnya.

“Ditenagai oleh AMD Ryzen 7 5800U Mobile Processor dengan AMD Radeon Graphics, HP Pavilion Aero 13 dikembangkan melalui kolaborasi dengan HP untuk memenuhi berbagai minat dan kebutuhan Gen Z saat ini. PC ini juga menghadirkan solusi premium tanpa kompromi yang bisa dipakai dimana saja oleh para pelajar dan profesional,” terangnya.

HP-Pavilion-Aero-13-warna-Natural-Silver.

Prosesornya tersebut dikombinasikan dengan RAM DDR4 3200Mhz berkapasitas 16 GB dan penyimpanan internal SSD PCIe NVMe M.2 512 GB. Layarnya berukuran 13,3 inci dengan tampilan desain micro-edge empat sisi dengan dukungan lapisan anti-glare, rasio layar-ke-bodi 90%, aspek rasio 16:10, tingkat kecerahan 400 nits, dan 100% sRGB.

Dari segi fisik, HP Pavilion Aero 13 memiliki bobot kurang dari 1 kilogram dan dibuat dengan bahan full magnesium aluminium. Pada bodinya turut dibekali berbagai port meliputi USB Type-C 10Gbps, USB Type-A 5Gbps, HDMI 2.0, dan 3,5mm audio jack. Laptop ini juga dilengkapi kamera Wide Vision beresolusi HD 720p yang terhubung dengan dua mikrofon dari B&O serta dua speaker.

HP-Pavilion-Aero-13-Warm-Gold.

Baterainya berkapasitas 65Whr yang dapat diisi dayanya melalui Smart AC power adapter. Fitur lainnya juga telah diberikan pada HP Pavilion Aero 13seperti keyboard backlit, Wi-Fi 6, dan Bluetooth 5.2.

Bila kamu ingin meminang laptop ini, maka HP akan memberikan Office Home Student 2019 secara gratis dan garansi HP Accidental Damage Protection hingga 2 tahun untuk kerusakan yang disebabkan oleh tumpahan, jatuh, dan lonjakan listrik.

Laptop ini tersedia dalam empat varian warna yang meliputi Pale Rose Gold, Warm Gold, Ceramic White, dan Natural Silver dalam dua varian SKU yang meliputi AMD Ryzen 5 5600U seharga Rp 13.499.000 dan AMD Ryzen 7 5800U seharga Rp 14.499.000.

Tentang penulis

Ageng Wuri

Reporter Gadgetren yang aktif menulis seputar berita terbaru di dunia smartphone, tablet, IoT, laptop, hingga peralatan elektronik rumahan.

Tinggalkan Komentar