ASUS TUF Gaming FX507
Aplikasi Berita

Lewat Permata MobileX, PermataBank Rilis Lima Produk Baru Untuk Anak Muda

PermataMe-CantStopMe

Gadgetren – Melalui Aplikasi Mobile Banking Permata MobileX, PermataBank telah meluncurkan produk terbaru bernama PermataMe dengan mengusung tema #CantStopMe.

Abdi Salimin selaku Director of Technology and Operations mengatakan bahwa kampanye #CantStopMe dari PermataMe menjadi inisiatif digital terbaru pihaknya yang relevan bagi nasabah untuk mewujudkan keuangan yang independen.

“Ada lima produk yang terdiri dari PermataMe Saving, PermataMe Kredit, PermataMe KPR, PermataMe KTA, PermataMe Well Management. Semua akan memberikan pengalaman menyeluruh bagi generasi muda dalam menghadirkan produk perbankan yang bisa diakses di Permata MobileX, mobile banking,” ujarnya kepada tim Gadgetren.

Dalam kesempatan yang sama, Djumariah Tenteram selaku Direktur Retail Banking PermataBank menjelaskan bahwa yang mendasari kampanye #CantStopMe adalah dari hasil survey pihaknya yang menyebutkan usia muda di antara 18-35 memiliki kemauan yang banyak.

“Mereka itu generasi pintar dan berubah. Di satu sisi, COVID-19 membuat rencana terhambatapa kita perlu berhenti. Kami mengajak Bank tidak perlu membuat mereka berhenti. Kita buat kampanye #CantStopMe dimana mereka bisa meneruskan harapan dan mimpi mereka untuk merencanakan kehidupan,” terangnya.

Peluncuran-PermataMe-Permata-MobileX

Inez Kristanti Selaku Psikolog Klinis menambahkan bahwa usia muda di antara 18-35 tahun biasanya baru saja memulai tanggung jawab. “Pandemi membuat perencanaan terhambat dan jadi beban. Ada beberapa faktor kekhawatiran terkait kesehatan diri dan keluarga, mereka terbatas kegiatannya, menyesuaikan cara baru, dan kekhawatiran finansial serta pekerjaan,” tutur Inez.

Sementara itu, Djumariah menyebutkan alasan pihaknya menghadirkan lima produk tersebut ialah menjadi produk dasar yang dibutuhkan kaum muda. PermataMe Saving untuk mengakomodasi mereka yang suka menabung di usia yang masih muda.

Kemudian, PermataMe Credit Card untuk mereka yang memiliki keinginan dan kebutuhan yang digemari, PermataMe KTA untuk mereka yang mempunyai keinginan membuka bisnis baru, PermataMe Well Management untuk mereka yang mencoba investasi dengan membeli Reksadana, dan PermataMe KPR untuk memudahkan mereka memiliki rumah baru.

Tak hanya itu, kelima produk tersebut turut diberikan bonus tambahan berupa potongan harga untuk memotivasi kaum muda merencanakan hidupnya antara lain:

  • PermataMe Saving bonus Cashback 30% untuk keperluan Nonton Bioskop dan jajan di Coffee Shop, Cashback 20% untuk belanja online, Cashback untuk transportasi online 10%.
  • PermataMe Credit Card bonus Cashback 50% berlangganan Netflix.
  • PermataMe KTA yang mana menawarkan kemudahan pengajuan dan end-to-end digital application.
  • PermataMe KPR yang menawarkan 0% DP, jangka waktu cicilan rumah hingga 30 tahun, proses pengajuan approval hanya satu hari untuk developer tertentu, 12 bulan pertama tidak perlu mencicil biaya pokok tapi hanya bunganya saja.
  • PermataMe Well Management memberikan layanan keuangan berupa pembelian Reksadana  dimulai Rp 100.000 dan akan mendapat undangan secara gratis pada seminar atau workshop dari PermataBank yang berkaitan dengan tema mengelola kekayaan (Wealth Wisdom).

Tentang penulis

Ageng Wuri

Reporter Gadgetren yang aktif menulis seputar berita terbaru di dunia smartphone, tablet, IoT, laptop, hingga peralatan elektronik rumahan.

Tinggalkan Komentar