ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Review Review Handphone

Review OPPO Reno5 Marvel Edition – Handphone yang Patut Dilirik untuk Penggemar Avengers

OPPO Reno5 Marvel Edition

Tim Gadgetren sebelumnya pernah mengulas handphone OPPO Reno5. Namun kali ini saya ingin membahas edisi spesialnya yaitu Reno5 Marvel Edition. Handphone yang satu ini memiliki desain unik yang berbeda dan dijual secara terbatas.

Perbedaan antara OPPO Reno5 versi standar dengan Marvel Edition ini terletak pada desain dan antarmuka handphone-nya. Sesuai namanya Reno5 Marvel Edition memiliki desain yang kental dengan nuansa dunia Marvel terutama para Avengers dengan kombinasi warna merah, perak, dan hitam.

Film-film Marvel sendiri belakangan ini sangat populer di berbagai kalangan termasuk di Indonesia. Bagi penggemar film Marvel, handphone Reno5 Marvel Edition ini bisa menjadi barang koleksi yang menarik atau untuk penggunaan sehari-hari sembari memamerkan kesukaannya terhadap Marvel.

OPPO Reno5 Marvel Edition

OPPO terlihat sangat perhatian terhadap detail-detail desain pada Reno5 Marvel Edition. Ini terlihat dari hampir seluruh komponen penjualan Reno5 Marvel Edition termasuk boksnya didesain dengan khusus. Boks Reno5 Marvel Edition ukurannya agak memanjang dan terpampang logo Avengers pada bagian muka boksnya.

Bahan material dan warna yang digunakan pada boksnya terkesan premium sehingga cocok digunakan sebagai pajangan. Selain ada logo Avengers, di bagian sisi boks terdapat tulisan OPPO Reno5 Marvel Edition sebagai penanda seri handphone ini.

OPPO Reno5 Marvel Edition

Di balik boks penutupnya, terdapat gambar 6 anggota tim Avengers bergaya komik yaitu Hawkeye, Hulk, Thor, Captain America, Iron Man, dan Black Widow. Logo yang mewakili keenam karakter tersebut juga terpampang di kotak penyimpanan dokumen penyerta handphone.

Dari berbagai komponen pada boks Reno5 Marvel Edition, hanya dokumen garansi dan buku panduan yang tidak memiliki desain khusus. Bentuk dan warnanya standar layaknya dokumen penyerta handphone.

OPPO Reno5 Marvel Edition

Di dalam boks Reno5 Marvel Edition terdapat kabel charger berwarna merah beserta kepala charger yang bertuliskan Avengers. Charger-nya berukuran besar karena dapat menyuplai daya hingga 65W.

Earphone yang disediakan desainnya juga kental dengan suasana Marvel. Pada masing-masing bagian luar earphone terdapat logo Iron Man dan Captain America. OPPO juga tidak lupa mendesain khusus pelepas kartu SIM, ukuran kepala pelepasnya berbentuk besar dan bulat yang menampilkan logo Avengers.

OPPO Reno5 Marvel Edition

Untuk perangkat handphone-nya sendiri, tidak ada perbedaan pada bagian depan dibandingkan dengan handphone Reno5 standar. Layarnya masih menggunakan layar AMOLED 6,4″ dengan lubang kamera di sudut kiri atas layar. Layarnya mampu menghadirkan tampilan beresolusi 2400 x 1080 piksel dengan refresh rate 90Hz.

Ukuran handphone-nya standar untuk masa sekarang, tidak terlalu kecil namun juga tidak terlalu besar. Beratnya hanya 171 gram sehingga membuatnya cukup ringan untuk penggunaan sehari-hari

Ketika dibalikkan, Reno5 Marvel Edition barulah menampakkan desain khasnya. Bagian belakang handphone-nya bertekstur sehingga memberikan kesan tersendiri di tangan saya. Desain bagian belakangnya menggunakan campuran warna utama hitam dengan aksen warna merah dan perak.

Terdapat logo Avengers di bagian tengahnya dan logo Marvel di bagian sudut kanan atas. Tombol yang berada di sisi handphone pun turut didesain serupa dengan warna merah. Khusus tombol power terdapat aksen warna hijau.

OPPO Reno5 Marvel Edition

Desain Reno5 Marvel Edition terlihat menarik dan berbeda apalagi ketika digunakan di tempat umum. Namun sebagus-bagusnya desain handphone tentu saja ada perasaan khawatir handphone-nya bisa rusak atau lecet ketika tidak sengaja dijatuhkan.

Untungnya, OPPO menyediakan pelindung khusus di dalam boks penjualan dengan desain spesial juga sehingga tetap bisa menunjukkan karakteristik Marvel. Di bagian belakang pelindungnya terdapat gambar ilustrasi keenam tokoh Avengers dan logo Marvel yang cukup besar.

Pelindung handphone ini berjenis hardcase yang agak fleksibel. Pelindungnya tidak terlalu tebal sehingga tidak membuat handphone menjadi terlalu lebar ketika digenggam.

OPPO Reno5 Marvel Edition UI

Satu lagi yang berbeda di Reno5 Marvel Edition adalah pada antarmuka handphone-nya. Reno5 Marvel Edition menggunakan theme khusus di ColorOS yang mengubah wallpaper dan tampilan icon aplikasi.

Wallpaper pada lock screen handphone secara bawaan akan menampilkan logo Avengers namun ini bisa diubah untuk menampilkan enam karakter Avengers.

Untuk icon beberapa aplikasi seperti Kamera, Settings, dan File Manager menggunakan icon khusus berdesain Marvel. Untuk icon jenis lainnya tidak ada perubahan besar namun di sekitar icon diberikan dekorasi lingkaran sesuai dengan tema handphone.

Jika misalnya tidak menginginkan tema Marvel ini pada antarmuka handphone, dapat dengan mudah diganti ke antarmuka standar ColorOS melalui Theme Store.

OPPO Reno5 Marvel Edition

Untuk dapur pacunya, Reno5 Marvel Edition menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 720G yang dikombinasikan dengan RAM 8GB dan ROM 128GB. Spesifikasi yang sudah cukup kencang untuk penggunaan sehari-hari.

Untuk kameranya terdapat empat kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 64MP, kamera ultra-wide 8MP, kamera makro 2MP, dan kamera mono 2MP. Kamera depannya menggunakan lensa 44MP.

Baterainya berkapasitas 4.310mAh yang mendukung teknologi pengisian daya 50W Flash Charge untuk pengisian daya baterai dengan sangat cepat. Hanya perlu waktu 53 menit untuk mengisi daya baterai dari 17% ke 100%.

Untuk ulasan lengkap mengenai performa dan kapabilitas kamera dari Reno5 Marvel Edition ini, bisa membaca ulasan OPPO Reno5 versi standar di Gadgetren karena kedua handphone ini memiliki spesifikasi yang mirip.

OPPO Reno5 Marvel Edition sendiri dijual dengan harga Rp5.699.000, agak sedikit lebih mahal dibandingkan dengan Reno5. Untuk membelinya pun membutuhkan kode khusus untuk mendapatkan harga tersebut. Namun dengan harga tersebut Reno5 Marvel Edition menyajikan desain yang beda.

Tentang penulis

Firman Nugraha

Editor-in-Chief Gadgetren yang sudah belasan tahun berpengalaman di dunia teknologi khususnya handphone. Awalnya ia pernah menjadi developer aplikasi Android di Nexian dan kini terjun ke dunia media.

Tinggalkan Komentar