ASUS TUF Gaming FX507
Berita Operator Seluler

Telkomsel Siap Berkontribusi Kembali dalam Program Bantuan Kuota Internet 2021

Telkomsel Logo Feature

Gadgetren –  PT. Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) mendukung rencana Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) untuk melanjutkan Program Bantuan Kuota Internet kepada peserta didik dan tenaga pendidik di tahun 2021.

Demikian disampaikan oleh Denny Abidin selaku Vice President Corporate Communications Telkomsel kepada tim Gadgetren saat dihubungi lewat aplikasi pesan singkat (26/02/2021). Mengenai bentuk bantuan kuota internet 2021 akan tersedia dalam kuota umum, baik pihak Telkomsel dan Kemendikbud saat ini belum sepakat.

“Telkomsel bersama ATSI dan Kemendikbud RI sedang menentukan formulasi skema dan besaran bantuan kuota internet yang akan diberikan kepada penerima manfaat dalam program lanjutan di 2021 ini,” ujar Denny kepada tim Gadgetren.

Denny melanjutkan bahwa saat ini Telkomsel bersama dengan seluruh penyelenggara telekomunikasi selular yang tergabung dalam Asosiasi Penyelenggara Telekomunikasi Seluruh Indonesia (ATSI) tengah melakukan koordinasi secara intensif.

Dengan begitu, Telkomsel memastikan akan berkontribusi kembali dalam Program Bantuan Kuota Internet kepada peserta didik dan tenaga pendidik di tahun 2021 sesuai dengan arahan Nadiem Makarim dalam Rapat Kerja bersama Komisi X DPR pada tanggal 20 Februari 2021 melalui kanal YouTube Komisi X DPR RI.

Sebelumnya, Nadiem Makarim selaku Mendikbud telah mengumumkan bahwa penyediaan bantuan kuota internet untuk belajar di tahun 2021 akan didistribusikan bulan Mei-Maret 2021 mendatang. Namun keputusan rapat tersebut menyebutkan bahwa bantuan kuota internet akan dalam bentuk kuota umum,  sedikit berbeda di tahun 2020.

ilmupedia

Bila mengilas balik, kuota belajar pada tahun 2020 diperuntukkan sebagai penunjang aplikasi tertentu untuk PJJ seperti aplikasi belajar, situs web kampus, aplikasi bimbingan belajar, dan platform video konferensi untuk PJJ sehari-hari.

Selain itu, kuota belajar pada tahun 2020 diberikan dengan besaran yang berbeda dalam setiap jenjangnya yang mencakup peserta didik PAUD sebesar 15 GB, siswa pendidikan dasar dan menengah mendapat 35 GB, serta mahasiswa 45 GB.

Sementara untuk pendidik PAUD, SD, SMP, SMA juga mendapat kuota belajar sebesar 37 GB dan dosen kampus mendapat 45 GB sama seperti mahasiswanya. Kemudian untuk kuota umum hanya sebesar 5 GB dimana lebih kecil dibandingkan kuota belajar.

Denny menambahkan bahwa meskipun ketetapan skema dan besarannya belum mencapai final, pihaknya berharap kelanjutan program bantuan kuota internet ini dapat terus membantu kenyamanan para peserta didik dan tenaga pendidik dalam menjalankan proses pendidikan jarak jauh, terutama dalam beradaptasi dengan kebiasaan baru di tengah masa pandemi COVID-19 yang masih berlangsung hingga saat ini.

“Telkomsel juga tetap berupaya untuk memastikan dukungan akses jaringan broadband berteknologi terdepan 4G LTE yang mana pemerataan cakupan serta kesetaraan kualitasnya terus dikembangkan agar dapat melayani aktivitas digital masyarakat di seluruh pelosok negeri, terutama di area residential, padat penduduk, dan wilayah 3T,” tutupnya.

Tentang penulis

Ageng Wuri

Reporter Gadgetren yang aktif menulis seputar berita terbaru di dunia smartphone, tablet, IoT, laptop, hingga peralatan elektronik rumahan.

Tinggalkan Komentar