Gadgetren – Pada tahun 2020 ini, chipset Qualcomm Snapdragon 732G dan Snapdragon 720G populer dijadikan sebagai dapur pacu untuk berbagai handphone kelas menengah.
Keduanya sama-sama menawarkan performa bertenaga untuk handphone mid-level, namun hemat dalam mengonsumsi daya baterai. Bahkan kedua chipset ini pun sama-sama menggunakan GPU Adreno 618. Pihak Qualcomm mengklaim bahwa GPU milik Snapdragon 732G mempunyai kecepatan yang lebih tinggi dari Snapdragon 720G.
Snapdragon 732G hadir dengan konfigurasi Octa-Core (Dual-Core 2,3 GHz Kryo 470 Gold + Hexa-Core 1,8 GHz Kryo 470 Silver) yang lebih cepat dibandingkan Snapdragon 720G dengan Octa-Core (Dual-Core 2,3 GHz Kryo 465 Gold + Hexa-Core 1,8 GHz Kryo 465 Silver).
Untuk mendukung fitur yang lebih pintar di handphone, kedua chipset ini dibekali dengan Qualcomm Artificial Intelligence Engine (AIE) yang mampu melakukan peningkatan pada performa, kamera, daya tahan baterai, dan masih banyak lagi.
Soal urusan fotografi, Snapdragon 732G dibekali dengan ISP (Image Signal Processor) Qualcomm Spectra 350 dan Snapdragon 720G dilengkapi dengan ISP Qualcomm Spectra 350L. Keduanya ISP ini sama-sama mampu mendukung kamera tunggal hingga 192 MP.
Namun terdapat perbedaan kemampuan dari ISP tersebut, dimana Qualcomm Spectra 350 mampu mendukung kamera tunggal hingga 36 MP (MFNR (Multi Frame Noise Reduction), ZSL (Zero Shutter Lag), 30fps), kamera tunggal 48 MP MFNR, dan kamera ganda hingga 22 MP (MFNR, ZSL, 30fps).
Sementara Qualcomm Spectra 350L mendukung kamera tunggal hingga 32 MP (MFNR (Multi Frame Noise Reduction), ZSL (Zero Shutter Lag), 30fps) dan kamera ganda hingga 16 MP (MFNR, ZSL, 30fps). Terlihat bahwa ISP Snapdragon 732G lebih unggul dibandingkan milik 720G.
Kedua chipset ini sama-sama dibekali dengan modem Qualcomm Snapdragon X15 LTE yang mampu mendukung Downlink LTE Category 15 dengan kecepatan data 800 Mbps dan Uplink LTE Category 13 dengan kecepatan 150 Mpbs.
Soal urusan konektvitas, kedua chipset ini sama-sama telah mendukung USB 3.0, USB Type-C, Bluetooth 5.1, NFC (Near Field Communication), Wi-Fi (6, 802.11ac Wave 2, 802.11a/b/g, 802.11n), Wi-Fi (2,4 GHz dan 5 GHz), MIMO 2×2 (2-stream).
Snapdragon 732G juga sudah mendukung teknologi Qualcomm Quick Charge 4+ yang lebih cepat dibandingkan dengan Qualcomm Quick Charge 4. Namun terkadang beberapa produsen handphone akan melakukan modifikasi pada teknologi pengisian daya baterainya sehingga mampu menjadi lebih cepat lagi.
Hal ini terlihat dari realme 7 Pro dengan Snapdragon 720G sudah menggunakan fitur 65W SuperDart Charging yang mampu mengisi daya baterai dari kondisi 0% ke 100% hanya dalam waktu 34 menit saja.
Apabila dilihat dari fitur dan spesifikasi yang ditawarkan, Snapdragon 732G sedikit lebih baik dibandingkan Snapdragon 720G. Namun handphone yang menggunakan kedua chipset ini akan mempunyai performa yang tidak jauh berbeda dan tetap bisa dapat diandalkan.
pengisian 34 menit manstap, namun tidak disebutkan kapasitas baterainya , kurang garem dikit.. overall teknologi akan semakin didepan…