ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Smartphone

Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy A01 Core – Ada Apa Saja Itu?

Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy A01 Core Header

Gadgetren – Pada tanggal 18 Juli 2020 silam, Samsung Electronics Indonesia memboyong Galaxy A01 Core yang hadir dengan sistem operasi Android 10 Go Edition.

Meskipun spesifikasi hardware yang dibawanya tidak terlalu tinggi, namun Samsung mengklaim bahwa sistem operasinya sudah dirancang untuk mampu berjalan dengan lancar pada smartphone dengan RAM 1 GB atau 512 MB.

Melihat dari spesifikasi dan fitur yang dibawanya, Samsung Galaxy A01 Core hadir dengan harga yang terjangkau. Namun apa memang klaim Samsung ada benarnya?

Nah bagi kamu yang penasaran dengan kelebihan dan kekurangan dari perangkat ini maka dapat melihat ulasannya sebagai berikut ini.

Kelebihan Samsung Galaxy A01 Core

Kelebihan Samsung Galaxy A01 Core

Smartphone yang satu ini hadir di Indonesia dengan harga murah yang mencapai Rp 1.099.000. Sebagai perangkat terjangkau, Samsung Galaxy A01 Core telah dibekali dengan chipset MediaTek MT6739 Quad-Core 1.5GHz yang didampingi dengan RAM 1 GB.

Kombinasi hardware ini masih dapat membuat ponsel berjalan lancar berkat kehadiran Android 10 Go Edition. Samsung sendiri mengklaim bahwa sistem operasi ini sudah dirancang Google untuk mampu menjalankan aplikasi ringan.

Sementara itu, Google juga menghadirkan dukungan aplikasi-aplikasi ringan untuk smartphone ini yang terdiri dari Files Go, Maps Go, YouTube Go, Google Go, dan lainnya di Google Play Store. Aplikasi berlabel Go ini sudah dirancang untuk memakan kapasitas RAM dan penyimpanan internal lebih efisien.

Meskipun menggunakan penyimpanan internal berkapasitas 16 GB, namun smartphone ini telah dibekali dengan slot microSD untuk mengekspansi kapasitas penyimpanannya. Dengan kombinasi antara spesifikasi hardware yang rendah dan baterai berkapasitas 3.000mAh, membuat Samsung Galaxy A01 Core mampu bertahan lama dalam pemakaian normal.

Sementara kamera belakangnya mempunyai resolusi 8 MP yang sudah lumayan untuk menghasilkan foto yang diunggah ke jejaring sosial. Untuk layarnya mempunyai lebar 5,3 inci dengan resolusi HD+ (1480 x 720 piksel).

Samsung Galaxy A01 Core juga dibekali dengan fitur Face Unlock yang memungkinkan pembukaan kunci layar hanya menggunakan wajah. Perangkat ini juga hadir dengan dukungan dua kartu SIM, jaringan 4G-LTE, WiFi, dan Bluetooth.

Kekurangan Samsung Galaxy A01 Core

Kekurangan Samsung Galaxy A01 Core

Walaupun membawa fitur Face Unlock, namun Samsung terpaksa tidak menghadirkan fitur sensor fingerprint pada Galaxy A01 Core untuk menekan harganya menjadi murah. Padahal beberapa smartphone merek lain dengan harga yang setara sudah ada yang menggunakan sensor ini.

Samsung Galaxy A01 Core juga hanya dilengkapi dengan kamera 5 MP yang resolusinya di bawah rata-rata smartphone masa kini yang sudah punya resolusi lebih dari 8 MP. Belum mengikuti desain kekinian, layarnya masih mempunyai bezel yang besar di bagian atas dan bawahnya.

Dengan harga yang hanya Rp 1.099.000, rasanya memang agak sulit untuk Samsung menyematkan spesifikasi hardware dan fitur yang lebih tinggi pada smartphone ini. Namun dengan hadirnya Android 10 Go Edition, membuat perangkat ini seharusnya dapat berjalan dengan cukup lancar.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar