ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Tips dan Trik Handphone

Cara Mengecek Kesehatan Baterai HP Xiaomi Untuk Lihat Daya Tahan

Gadgetren – Tidak dapat dipungkiri bahwa kesehatan baterai sebuah ponsel dapat mengalami penurunan seiring pemakaian. Semakin lama, kemampuan penyimpanan dayanya akan menjadi semakin berkurang.

Penurunan kesehatan baterai ini tentu dapat menyebabkan sejumlah masalah pada sebuah ponsel. Perangkat yang bersangkutan setidaknya akan semakin cepat kehabisan daya saat digunakan.

Mengecek kesehatan baterai sebuah ponsel makanya dapat menjadi salah satu hal yang dilakukan ketika perangkat semakin sering kehabisan daya. Pada berbagai ponsel buatan Xiaomi, kita dapat melakukan hal tersebut dengan memakai langkah-langkah sebagai berikut.

Cara Mengecek Kesehatan Baterai HP Xiaomi

  • Buka halaman Settings.
  • Masuk ke menu pengaturan Battery.
  • Pilih opsi Battery Protection.
  • Cek kesehatan baterai pada bagian Battery health.

Dengan pengembangan antarmuka sistem HyperOS, fitur di dalam perangkat Xiaomi kini semakin lengkap. Kita kini salah satunya dapat menemukan fitur Battery Protection yang akan memuat sejumlah informasi di mana termasuk kesehatan baterai.

Jika masih dalam kondisi baik, fitur tersebut nanti seharusnya akan menunjukkan keterangan seperti Normal, Good, atau Excellent. Sementara jika keterangan lain yang muncul maka kemungkinan kesehatan baterai ponsel Xiaomi sudah menurun.

Sayangnya, fitur menarik tersebut hanya tersedia untuk ponsel-ponsel yang menjalankan antarmuka sistem HyperOS. Itu pun tidak semua perangkat akan kebagian. Hanya model tertentu saja yang akan memilikinya.

Untuk perangkat yang tidak mendukung fitur tersebut, kita untungnya masih dapat mengecek kesehatan baterai dengan cara lain. Kita salah satunya dapat memanfaatkan menu Charging and battery info.

Mengakses Menu Charging and Battery Info

  • Buka Dialpad (Aplikasi Panggilan Telepon).
  • Ketik kode *#*#6485#*#*.
  • Menu Charging and battery info akan otomatis terbuka.
  • Lihat baris MB_06 untuk melihat kesehatan baterai ponsel Xiaomi.

Sama seperti fitur Battery Protection, menu Charging and battery info nantinya akan menampilkan informasi kesehatan baterai ponsel Xiaomi dengan keterangan sederhana. Menu tersebut misalnya akan menampilkan keterangan Good apabila masih dalam kondisi prima.

Selain menggunakan menu Charging and battery info, kita juga dapat memanfaatkan bantuan dari aplikasi pihak ketiga. Kita dalam hal ini salah satunya dapat memakai aplikasi AccuBattery yang tersedia gratis di Google Play Store.

Menggunakan Aplikasi Pihak Ketiga

  • Unduh dan pasang aplikasi AccuBattery.
  • Buka aplikasi setelah terpasang.
  • Atur beberapa perizinan yang diminta oleh aplikasi tersebut.
  • Buka tab Health untuk mengecek kesehatan baterai ponsel Xiaomi.
  • Baca informasinya pada kolom Battery health.

AccuBattery akan mengukur kesehatan baterai dengan membandingkan antara kapasitas pemakaian daya maksimal dalam pemakaian sehari-hari dan spesifikasi teknis dari perangkat.

Oleh karena itu, aplikasi ini kemungkinan tidak akan langsung menampilkan data setelah dipasang. Kita pun perlu menunggu beberapa kali siklus pengisian daya untuk mendapat informasi mengenai kesehatan baterai ponsel Xiaomi.

Tentang penulis

Sukindar

Penulis Gadgetren yang aktif membuat konten tentang panduan teknologi mulai dari cara menggunakan hingga membahas istilah-istilah khusus di dalamnya.

Tinggalkan Komentar

2 Komentar