Gadgetren – Sebagai perusahaan laptop asal Taiwan, ASUS telah menghadirkan produknya untuk berbagai kalangan mulai dari masyarakat umum, pebisnis, hingga gamer.
Untuk pasar laptop gaming sendiri, ASUS baru saja meluncurkan perangkat terbarunya yang bernama ASUS Flying Fortress 8. Produk yang satu ini membawa layar 15,6 inci dengan resolusi Full HD dan refresh rate 144 Hz.
Dengan refresh rate setinggi ini, gerakan transisi perpindahan software dan sistem operasi atau animasi menjadi sangat halus sehingga memanjakan mata penggunanya. Namun supaya animasi yang dihadirkan menjadi optimal, game pun harus berjalan pada kecepatan serupa.
ASUS mempercayakan Intel Core i5-10300H atau Intel Core i7-10750H untuk menjadi dapur pacu dari laptop yang satu ini. Sementara itu RAM 8 GB atau 16 GB dipercaya mendampingi kemampuan prosesor tersebut untuk menjalankan software maupun aplikasi secara multitasking.
ASUS Flying Fortress 8 sudah dibekali dengan NVIDIA GTX 1650 untuk menangani grafis dari game, sistem, atau software yang dijalankan. Laptop ini juga mempunyai dua varian kartu grafis lagi yang terdiri dari NVIDIA GTX 1650 Ti dan GTX 1660 Ti.
Sementara penyimpanan internalnya dipercayakan kepada SSD yang mempunyai performa cepat untuk loading sistem operasi maupun software. Kapasitas yang disediakannya pun cukup besar mencapai 512 GB sehingga dapat menampung banyak data sekaligus.
Kapasitas RAM dan SSD pada laptop ini juga dapat ditingkatkan oleh penggunanya. Hampir mirip dengan laptop gaming lainnya, ASUS Flying Fortress 8 telah dibekali dengan keyboard yang mempunyai lampu RGB sehingga memudahkan penggunanya dalam mengetik dokumen atau memainkan game dalam kondisi gelap.
ASUS Flying Fortress 8 dibekali dengan port HDMI, 3x port USB Type-A, port USB 3.2 Gen2 Type-C, port jack audio 3,5mm, LAN RJ45, Wi-Fi 6, Bluetooth, dan Windows 10 Original. Produk ini akan dijual pertama kali pada tanggal 18 Mei 2020 di Tiongkok melalui JD.com dengan harga mulai dari 5.899 Yuan atau sekitar Rp 12,39 juta.
ASUS Flying Fortress 8 sudah mengantongi sertifikat militer MIL-STD 810H yang membuktikan bahwa telah tahan banting. Dengan fitur dan spesifikasi hardware yang ditawarkan, laptop ini akan menjadi laptop gaming yang tangguh luar dan dalam.
Tinggalkan Komentar