ASUS TUF Gaming FX507
Berita Smartphone

Inilah 10 Smartphone Android Tercepat di Bulan April 2020, Apakah Punyamu Ada?

OPPO Find X2 Pro Tea Orange

Gadgetren – Sebagai perusahaan pengembang aplikasi benchmark smartphone, AnTuTu selalu meluncurkan laporan mengenai daftar smartphone Android dengan performa tercepat setiap periodenya.

Kali ini AnTuTu secara resmi telah mengumumkan daftar 10 smartphone Android dengan performa tercepat pada bulan April 2020. Menariknya, perangkat yang menduduki peringkat pertama hingga terakhir semuanya menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 865 Octa-Core.

Terlihat OPPO Find X2 Pro berhasil menduduki posisi puncak dengan peroleh skor 607.147 poin. Untuk mendapatkan performa yang sangat cepat, smartphone ini dibekali dengan dukungan chipset Qualcomm Snapdragon 865, RAM 12 GB, dan penyimpanan internal 256 GB.

AnTuTu April 2020

Tepat berada di bawahnya ada Find X2 yang mendapatkan skor 602.191 poin berkat dukungan chipset dan kapasitas internal yang sama. Namun smartphone ini menggunakan RAM 8 GB yang kapasitasnya berada di bawah Find X2 Pro.

Sebagai smartphone sub-brand dari vivo, iQOO Neo3 berhasil menunjukkan taringnya dengan memperoleh skor 600.893 poin sehingga menduduki posisi ketiga. Konfigurasi hardware yang dimiliki perangkat ini pun hampir sama dengan Find X2.

Meskipun Mi 10 Pro menggunakan chipset dan kapasitas RAM yang setara dengan Find X2 Pro, namun smartphone buatan Xiaomi ini harus rela berada di posisi keempat dengan perolehan 599.859 poin. Bahkan perangkat ini menggunakan penyimpanan internal yang sangat besar mencapai 512 GB.

Selanjutnya, Ace2 yang merupakan produk flagship lain dari OPPO berhasil menduduki peringkat kelima. Smartphone ini sendiri mempunyai keistimewaan seperti Find X2 Pro dan Find X2, yakni teknologi 65W SuperVOOC Flash Charging 2.0. Teknologi tersebut memungkinkan ketiga smartphone mampu mengisi daya baterai sangat cepat.

OPPO Ace2 Back

Kali ini smartphone sub-brand dari Xiaomi, Redmi K30 Pro harus puas berada di urutan keenam dengan skor 594.678 poin. Meskipun konfigurasi mirip dengan Find X2 yang berada di posisi kedua, nampaknya kualitas dan teknologi hardware membuat performa yang diberikan berbeda.

iQOO 3 harus rela berada di posisi ketujuh, meskipun menggunakan RAM 12 GB yang lebih besar dibandingkan iQOO Neo3 di posisi ketiga. Selanjutnya, realme X50 Pro 5G hanya bisa menduduki peringkat kedelapan dengan skor 587.386 poin.

Black Shark 3 Pro Header

Smartphone inovatif vivo yang bernama NEX 3S 5G hanya mampu menempati urutan kesembilan dengan perolehan skor 586.515 poin. Sementara posisi juru kunci harus ditempati oleh smartphone gaming terbaru Black Shark 3 Pro.

Dari daftar 10 smartphone Android ini, terlihat bahwa produk buatan OPPO berhasil menempati posisi teratas berkat kualitas hardware yang bagus. Sementara beberapa perangkat besutan vivo juga berhasil masuk ke dalam daftar ini.

Dilihat secara keseluruhan, chipset Qualcomm Snapdragon 865 Octa-Core mampu memberikan performa sangat bertenaga bagi perangkat yang menggunakannya.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar