Gadgetren – Xiaomi melalui sub-brand Redmi, baru saja meluncurkan dua smartphone terbarunya yang bernama Redmi Note 9 Pro Max dan Redmi Note 9 Pro di India.
Kedua smartphone ini sama-sama dibekali layar 6,67 inci dengan resolusi Full HD+ (2400 x 1080 piksel). Penggunaan teknologi IPS LCD pada layarnya memungkinkan konten masih dapat dilihat hingga sudut kemiringan 178 derajat.
Dengan penggunaan aspek rasio 20:9, layar kedua perangkat ini memenuhi bagian depan lengkap dengan punch hole di tengah atasnya. Diberikan juga kaca Corning Gorilla Glass 5 yang hadir pada Redmi Note 9 Pro Max dan Note 9 Pro yang dapat meminimalisir terjadinya goresan pada layar.
Dapur pacu dari kedua produk ini telah dipercayakan pada chipset Snapdragon 720G Octa-Core berkecepatan 2,3GHz yang mempunyai performa bertenaga, namun hemat dalam mengonsumsi daya baterai.
Sebagai pendamping performa chipset buatan Qualcomm tersebut, RAM dengan pilihan 6 GB atau 8 GB dan penyimpanan internal 64 GB atau 128 GB telah disematkan pada Redmi Note 9 Pro Max. Sementara Redmi Note 9 Pro mempunyai RAM dengan pilihan 4 GB atau 6 GB dan penyimpanan internal 64 GB atau 128 GB.
Menariknya, baterai 5.020mAh telah disematkan pada kedua smartphone ini. Dengan kapasitas sebesar itu, pihak Redmi mengklaim bahwa baik Redmi Note 9 Pro Max maupun Note 9 Pro mampu bertahan selama seharian penuh dalam pemakaian normal.
Kedua smartphone ini telah dilengkapi juga dengan fitur Fast Charging, namun Redmi Note 9 Pro Max punya teknologi lebih cepat karena didukung 33W Fast Charging sedangkan Redmi Note 9 Pro hanya didukung 18W Fast Charging.
Meskipun keduanya sama-sama mempunyai empat kamera belakang, namun terdapat perbedaan konfigurasi pada kamera utamanya. Untuk Redmi Note 9 Pro Max menawarkan kamera utama 64 MP dan Redmi Note 9 Pro memiliki kamera utama 48 MP.
Sementara tiga kamera belakang sisanya mempunyai konfigurasi yang sama, yakni kamera ultrawide 8 MP, kamera makro 5 MP, dan kamera sekunder 2 MP. Kamera ultrawide ini dapat menghasilkan foto dengan area yang luas hingga 119 derajat.
Empat kamera belakang kedua smartphone ini disusun dalam matriks 2×2 yang desainnya hampir mirip dengan HUAWEI Mate 20 dan Mate 20 Pro. Sementara itu, Redmi Note 9 Pro Max mempunyai kamera depan 32 MP, lebih tinggi dari Redmi Note 9 Pro yang hadir dengan kamera depan 16 MP.
Tak ketinggalan juga dukungan dua kartu SIM, jaringan 4G-LTE, port USB Type-C, Wi-Fi, VoLTE, Bluetooth 5.0, IR Blaster, port jack audio 3,5mm, sensor fingerprint di bagian pinggir, dan MIUI 11 berbasiskan Android 10 telah dihadirkan pada kedua perangkat ini.
Redmi sendiri menjual Note 9 Pro Max dan Note 9 Pro di India dengan beberapa varian yang terdiri dari:
Redmi Note 9 Pro Max
- RAM 6 GB + penyimpanan internal 64 GB = 14.999 Rupee atau sekitar Rp 2,98 juta
- RAM 6 GB + penyimpanan internal 128 GB = 16.999 Rupee atau sekitar Rp 3,38 juta
- RAM 8 GB + penyimpanan internal 128 GB = 18.999 Rupee atau sekitar Rp 3,78 juta
Redmi Note 9 Pro
- RAM 4 GB + penyimpanan internal 64 GB = 12.999 Rupee atau sekitar Rp 2,58 juta
- RAM 6 GB + penyimpanan internal 128 GB = 15.999 Rupee atau sekitar Rp 3,18 juta
Tinggalkan Komentar