ASUS TUF Gaming FX507
Tips dan Trik Aplikasi

Cara Membuat Video Slow Motion di TikTok Tanpa Perlu Aplikasi Tambahan

Cara Membuat Video Slow Motion di TikTok - Header

Gadgetren – Dengan hadirnya layanan video singkat TikTok, kini siapa pun bisa membuat konten video menarik dengan mudah.

Melalui fitur-fitur edit yang disediakan di TikTok, kita bisa membuat video baik secara langsung maupun tidak menggunakan beragam efek yang disediakan.

Salah satu fitur yang paling sering digunakan oleh para pembuat konten di TikTok merupakan efek slow motion atau memperlambat sebuah video dari waktu aslinya. Dikenal sebagai slow mo, efek ini bertujuan untuk memperlihatkan bagian-bagian tertentu dalam gerak lambat agar mereka dapat terlihat lebih jelas.

Fitur slow motion juga memberikan kesan sinematik pada video untuk menampilkan sisi komedi, menegangkan, hingga mengagetkan penonton. Fitur slow motion pada layanan video singkat TikTok pun mudah digunakan baik ketika merekam langsung maupun dalam edit.

Kamu bisa menemukan fitur slow motion setelah merekam atau mengunggah video di TikTok dengan memilih menu efek pada deretan fitur pada sebelah kanan layar.

Cara Membuat Video Slow Motion di TikTok

  • Masuk ke aplikasi TikTok di handphone kamu.
  • Rekam video dengan mengetuk tombol + di bawah layar bagian paling tengah.Cara-membuat-video-slow-motion-di-Tiktok-1
  • Atau kamu juga bisa mengunggah video dari galeri handphone.
  • Setelah itu ketuk tombol bulat warna merah untuk merekam video.Cara-membuat-video-slow-motion-di-Tiktok-2
  • Setelah selesai, ketuk tombol centang berwarna merah di sisi kanan bawah layar.Cara-membuat-video-slow-motion-di-Tiktok-3
  • Ketuk tombol Efek di deretan fitur sebelah kanan layar.Cara-membuat-video-slow-motion-di-Tiktok-4
  • Pilih menu Waktu di bawah layar.Cara-membuat-video-slow-motion-di-Tiktok-5
  • Ketuk tombol Slow Motion.Cara-membuat-video-slow-motion-di-Tiktok-6.
  • Atur posisi Slow Motion pada durasi video.
  • Ketuk tombol Simpan.Cara-membuat-video-slow-motion-di-Tiktok-7.
  • Di halaman posting, kamu bisa mengisi keterangan atau caption dengan membuat hashtag
  • Kamu juga bisa menandai orang, lokasi, izinkan komentar, duet, stitch hingga membagikan ke media sosial lainnya.
  • Lalu ketuk tombol Posting untuk mengunggah video atau ketuk Draf untuk menyimpan hasil editan.Cara-membuat-video-slow-motion-di-Tiktok-8.

Sebenarnya selain menggunakan layanan video singkat TikTok, kamu juga bisa membuat video slow motion langsung dari aplikasi kamera handphone jika fitur tersebut tersedia. Biasanya handphone-handphone baru sudah menyediakan fitur slow motion.

Akan tetapi bagi kamu yang belum mempunyai handphone dengan fitur kamera slow motion bisa menggunakan TikTok, CapCut, atau aplikasi edit video lainnya untuk menghasilkan efek tersebut.

Namun untuk kamu yang baru mencoba edit video dengan perangkat handphone pastinya masih membutuhkan panduan karena pada setiap aplikasi menyediakan letak fitur slow motion yang berbeda.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar