Gadgetren – Melihat pertumbuhan segmen game di Indonesia yang semakin pesat, Tokopedia baru saja meluncurkan fitur pembayaran voucher game dengan menggunakan pulsa.
Berdasarkan data internal yang dimiliki Tokopedia, minat masyarakat Indonesia terhadap pembelian voucher game sangat tinggi. Tokopedia mencatat terjadinya peningkatan sebanyak 90% pada Q1 hingga Q2 di tahun 2019.
Jonathan Gilbert Tricahyo selaku Category Development (Top-Up) Lead Tokopedia mengatakan bahwa Tokopedia melihat tingginya kebutuhan masyarakat Indonesia dalam membeli voucher game dengan pulsa. Di sisi lain, game online telah menjadi industri yang berkembang pesat dan semakin dekat dengan masyarakat.
Untuk itulah, Tokopedia memberikan kesempatan kepada masyarakat Indonesia untuk dapat menikmati layanan pembayaran voucher game dengan pulsa di Tokopedia untuk beberapa judul game seperti Call of Duty: Mobile, Arena of Valor, Free Fire, Ragnarok Mobile, Love Nikki, Game of Sultans, dan Speed Drifters.
Jonathan juga menambahkan bahwa dengan sederet nilai tambah yang ditawarkan oleh fitur baru ini, Tokopedia berharap pemain game di Indonesia bisa menjalani hobinya lebih mudah mengingat industri game yang terus meningkat dan banyak putra-putri Indonesia yang memiliki mimpi untuk menjadi pemain eSports profesional.
Fitur baru dari Tokopedia ini dapat kamu nikmati dengan cara memilih metode pembayaran menggunakan Pulsa yang kini tersedia untuk dipilih ketika kamu hendak menyelesaikan pembelian voucher game. Selanjutnya kamu tinggal mengikuti langkah-langkah yang ditampilkan untuk langsung mendapatkan voucher game yang telah dibeli.
Pembelian voucher game dengan pulsa di Tokopedia ini sudah mendukung beragam operator selular di Indonesia mulai dari Telkomsel, Indosat Ooredoo, XL Axiata, Three, hingga AXIS.
Hadirnya fitur pembelian voucher game dengan pulsa ini memungkinkan kamu dapat membeli item-item, koin, atau mata uang dalam game lainnya dengan hanya menggunakan pulsa saja tanpa perlu ribet menggunakan transfer Bank, kartu debit, maupun kartu kredit.
Selain itu, Tokopedia juga telah menginisasi lahirnya Tokopedia Gaming Network untuk mendukung perkembangan komunitas game di Indonesia. Melalui inisiasi ini, Tokopedia mendukung penuh terselenggaranya ajang-ajang eSports yang bisa menjadi wadah bagi para gamer Indonesia untuk meraih mimpinya berlaga di mancanegara.
Tinggalkan Komentar