ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Smartphone Tekno

Ini Loh Varian ASUS Zenfone Max Pro M2 yang Baru Saja Dirilis Itu!

Varian Asus Zenfone Max Pro M2 Header

Gadgetren – ASUS Zenfone Max Pro M2 baru saja hadir di pasaran dengan membawa beberapa varian, yang cukup wajib dipertimbangkan terutama bagi kamu yang mau meminang perangkat ini.

Setelah mengobrak-abrik pasar menengah, khususnya kelas entry mobile gaming, dengan ASUS Zenfone Max Pro M1, kini perusahaan ASUS meluncurkan penerusnya, yakni ASUS Zenfone Max Pro M2.

Perangkat baru buatan ASUS ini merupakan perangkat yang cukup menarik untuk dipertimbangkan, karena membawa beberapa peningkatan yang cukup signifikan dari seri sebelumnya.

Sebut saja, pada perangkat terbaru ini, ASUS telah menyematkan chipset Snapdragon 660 yang memiliki kecepatan yang bisa dipacu dari 1,95 GHz sampai 2,2 GHz berkat delapan inti Kryo 260, yang di dalamnya pun juga tersemat GPU Adreno 512.

Tentu saja, dengan chipset ini, ASUS Zenfone Max Pro M2 menawarkan kinerja yang lebih mumpuni, sehingga dapat digunakan untuk menunjang kebutuhan pengguna hingga untuk kebutuhan gaming sekalipun.

Selain itu, ASUS Zenfone Max Pro M2 juga telah dilengkapi dengan layar 6,3 inci yang memiliki resolusi FHD+ (2280 x 1080 piksel). Menariknya, layar ini telah menggunakan notch dan memiliki rasio layar hingga 88% yang bisa membuatnya serasa ponsel yang lebih kecil saat digenggam.

Layar ini pun telah dilengkapi dengan lapisan Corning Gorilla Glass 6, yang menawarkan perlindungan yang lebih baik. Dalam hal ini, tidak hanya tahan gores, tetapi juga diklaim lebih tahan banting berulang kali.

Di sektor fotografi, perangkat yang bakal menjadi andalan ASUS untuk menyasar pengguna menengah ke bawah ini telah menawarkan kamera ganda beresolusi 12 MP + 5 MP untuk kamera utama, serta kamera 13 MP untuk kamera depannya.

Seperti pendahulunya, sektor baterai juga masih menjadi andalan dalam perangkat ini. Secara teknis, perangkat baru ini mengandalkan baterai berkapasitas sebesar 5.000 mAh, yang notabene lebih besar dari kebanyakan baterai di ponsel lainnya.

Untuk variannya, perangkat ini tersedia dalam tiga versi yang berbeda, termasuk varian RAM 3 GB untuk memori internal 32 GB, RAM 4 GB untuk memori internal 64 GB, serta RAM 6 GB untuk memori internal 64 GB.

Selain terdapat varian berdasarkan RAM dan memori internalnya, ASUS Zenfone Max Pro M2 juga dibedakan dalam dua varian warna, yakni warna Midnight Blue dan Cosmic Titanium.

Di Indonesia, perangkat ASUS Zenfone Max Pro M2 dijual dengan harga Rp 2.799.000 untuk varian RAM 3 GB, Rp 3.199.000 untuk varian RAM 4 GB, dan Rp 3.699.000 untuk varian RAM 6 GB.

ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605

Tentang penulis

Sukindar

Penulis Gadgetren yang aktif membuat konten tentang panduan teknologi mulai dari cara menggunakan hingga membahas istilah-istilah khusus di dalamnya.

Tinggalkan Komentar