ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Berita

Nubia X 5G Siap Bawa RAM 10GB dan Dua Layar Sekaligus. Apakah Murah?

Nubia X5G Header Leak

Setelah berinovasi dengan menghadirkan Red Magic Mars RAM 10 GB, kini Nubia dikabarkan akan memperkenalkan smartphone 5G pertamanya pada tanggal 10 Desember 2018 yang bernama Nubia X 5G.

Sekilas, Nubia X 5G ini akan memiliki spesifikasi hardware dan desain yang hampir mirip dengan Nubia X generasi sebelumnya. Namun perangkat terbaru ini akan menggunakan RAM hingga 10 GB untuk menantang Xiaomi Mi MIX 3 versi 5G di tahun 2019 mendatang.

Sekilas, Nubia X 5G ini akan memiliki dua layar sekaligus yang terdiri dari layar depan dengan lebar 6,26 inci beresolusi Full HD+ yang berteknologi IPS dan layar belakang dengan lebar 5,5 inci beresolusi HD+ yang berteknologi OLED.

Dengan hadirnya dua layar ini menjadikan Nubia X 5G unik karena menggunakan kamera belakangnya untuk melakukan selfie atau wefie. Hal ini bisa terjadi karena smartphone terbaru ini tidak akan mempunyai microSD, port jack audio 3,5mm, dan kamera depan.

Sekilas dua kamera belakang Nubia X 5G ini akan mempunyai kombinasi 16 MP + 24 MP dan LED Flash yang dapat menghasilkan foto berefek bokeh (background blur) dengan instan dan rapi. Sementara itu, hasil foto selfie atau wefie yang menggunakan kamera belakang pun akan mempunyai kualitas yang bagus.

Bahkan Nubia X 5G juga mempunyai sensor fingerprint yang berada di kedua sisinya sehingga memudahkan penggunanya untuk dapat membuka kunci smartphone hanya menggunakan sidik jari saja.

Dapur pacunya sendiri akan dipercayakan pada chipset Qualcomm Snapdragon 845 Octa-core yang bertenaga berkat teknologi proses 10nm yang efisien. Dalam mengimbangi kemampuannya, Nubia pun akan menghadirkan RAM dengan pilihan 6 GB, 8 GB, atau 10 GB dan storage internal dengan pilihan 64 GB, 128 GB, atau 256 GB.

Baterai berkapasitas 3800 mAh pun akan dipercaya menjadi energi kehidupan Nubia X 5G. Bahkan fitur Quick Charge 4.0 pun telah hadir pada smartphone yang memungkinkan pengisian daya baterai super cepat.

Meskipun belum diketahui harganya, namun diperkirakan Nubia X 5G ini akan mempunyai harga yang sedikit berbeda dengan Nubia X yang dimulai dari 3.299 Yuan atau sekitar Rp 6,9 juta. Menurut kalian, apakah Nubia X 5G ini layak dibeli?

[Sumber : Gizmochina]

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar