Gadgetren – Kini Instagram telah memiliki pengguna aktif lebih dari 1 miliar yang membuatnya menjadi salah satu jejaring sosial dengan pengguna terbanyak selain Facebook dan WhatsApp. Banyaknya fitur di Instagram yang membuat banyak orang ingin menggunakan.
Sementara itu, fungsi utama Instagram yang mengizinkan penggunanya berbagi foto-foto momen berharganya di timeline pun masih paling yang banyak digunakan dan disusul oleh Instastory yang banyak dipakai karena dapat membagikan momen dalam bentuk video singkat.
Meskipun begitu, terkadang banyak pengguna yang membagikan gambar-gambar tidak pantas, memberikan komentar yang tidak layak sehingga mengganggu pengguna lainnya. Untuk itulah, sebagian pengguna Instagram memblokir orang lain atau pengguna lainnya demi kepentingan bersama.
Nah, bagi Gadgeter yang penasran dengan cara memblokir Instagram orang lain maka dapat melihat informasinya sebagai berikut ini.
Cara Memblokir Instagram Orang Lain
- Pertama, Gadgeter dapat membuka aplikasi Instagram.
- Pada halaman utama Instagram, pilih menu Search (Pencarian) yang berlambang kaca pembesar di bagian bawah aplikasi.
- Dalam halaman Search (Pencarian), Gadgeter dapat mengetikkan nama pengguna Instagram yang akan diblokir pada bar pencarian yang disediakan di bagian atas.
- Setelah akun berhasil ditemukan maka Gadgeter dapat langsung memilihnya.
- Selanjutnya Gadgeter akan dihadapkan halaman profil akun Instagram tersebut.
- Kemudian Gadgeter dapat langsung memilih menu berlambang 3 titik di bagian kanan atas.
- Pada menu yang muncul, Gadgeter dapat langsung memilih Block.
- Nantinya kotak dialog persetujuan akan muncul dan Gadgeter tinggal memilih Yes I’m sure untuk langsung memblokir akun tersebut.
Setelah akun Instagram tersebut berhasil diblokir maka orang atau pengguna yang memiliki akun itu tidak bisa melihat akun yang dimiliki Gadgeter sama sekali. Tentu saja ini akan sangat menguntungkan bagi kita karena dirinya tidak bisa juga melihat status, aktivitas, chat, hingga Instastory yang telah dilakukan oleh Gadgeter.
Namun apabila Gadgeter ingin membuka blokir akun tersebut agar bisa melakukan follow atau melihat akun yang dimiliki Gadgeter maka dapat langsung mengunjungi profil dari akun yang diblokir tadi.
Selanjutnya Gadgeter dapat memilih tombol Unblock pada halaman profil akun yang diblokir sehingga secara otomatis proses blokir akan selesai. Dengan kata lain Gadgeter dapat dengan mudah untuk memblokir atau melepas blokir akun Instagram.
Memang terkadang kita jengkel dengan tingkah orang di Instagram dengan menghadirkan foto-foto berbau SARA maupun politik. Untuk itulah, Instagram menyediakan fitur blokir agar mengurangi emosi Gadgeter akibat kekesalannya dengan pengguna lainnya.
Tinggalkan Komentar