Gadgetren – Dengan menampilkan link WhatsApp di halaman profil Instagram, orang-orang bisa menghubungi kita melalui pesan, panggilan suara, maupun panggilan video secara lebih fleksibel.
Layanan Instagram memang sudah dilengkapi dengan fungsi DM (Direct Message) yang menawarkan dukungan serupa. Meskipun begitu, fiturnya tidak selengkap WhatsApp yang mana mempunyai opsi seperti melampirkan berkas atau dokumen.
Menambahkan link WhatsApp di profil Instagram kini apalagi semakin mudah. Kita bahkan bisa langsung memanfaatkan fungsi bawaan layanan apabila sudah menggunakan akun bisnis pada keduanya.
Cara Link WhatsApp di Instagram
- Siapkan nomor telepon WhatsApp Bisnis yang akan digunakan.
- Buka aplikasi Instagram.
- Login dengan akun yang sesuai.
- Masuk ke tab profile dengan mengetuk foto profile.
- Ketuk tombol Edit profile.
- Pastikan akun Instagram sudah menggunakan profil bisnis.
- Jika belum, ketuk Switch to professional account.
- Ikuti petunjuk yang muncul, tetapi jangan lupa memilih Business pada bagian tipe profil profesional.
- Jika sudah, cari dan ketuk menu Contact options.
- Pilih opsi WhatsApp Business Phone Number.
- Pilih nomor WhatsApp yang ditampilkan atau pilih Enter a different number jika ingin mengisi secara manual.
- Pilih Send Code.
- Verifikasi dengan mengikuti petunjuk yang muncul.
- Di bagian pengaturan Contact options, pastikan opsi Display contact info menyala.
Jika sudah terdaftar di layanan WhatsApp Bisnis, kita dapat menautkan nomor yang dimiliki sebagai opsi kontak secara langsung. Pengaturan ini sayangnya hanya tersedia apabila akun Instagram sudah menggunakan profil bisnis.
Untungnya, mengubah akun Instagram ke profil bisnis juga bisa dilakukan secara mudah. Kita bahkan tidak perlu menunggu lama untuk melakukan verifikasi sehingga bisa langsung mengaturnya ketika dibutuhkan.
Namun apabila ingin tetap menggunakan profil personal atau kreator, kita pun masih bisa menggunakan metode lama. Kita dalam hal ini dapat menautkan URL Click to Chat sebagai tautan situs web.
Cara Link WhatsApp di Instagram dengan Click to Chat
- Masuk ke halaman Edit profile di Instagram seperti ulasan sebelumnya.
- Ketuk menu Links.
- Pilih opsi Add external link.
- Masukkan https://wa.me/NomorWhatsApp ke kolom URL.
- Jangan lupa untuk mengubah bagian NomorWhatsApp dengan nomor WhatsApp yang ingin digunakan dalam format internasional.
- Masukkan judul tautan ke kolom Title jika diperlukan.
- Ketuk tombol Centang untuk menyimpan pengaturan.
Penting untuk diingat, nomor telepon WhatsApp harus diubah ke dalam format internasional jika ingin menggunakan fitur Click to Chat. Kita dalam hal ini hanya perlu mengubah angka 0 dengan 62 untuk melakukannya, semisal nomor 081234567890 menjadi 6281234567890.
Terimakasih banyak atas ilmunya
Membantu bgt
Membantu bangeeeettt makasiii
Syukur kalau artikel ini membantu
membantu bnget makasih
cara mengganti “+” dengan spasi bagaimana gan?
Terima kasih banyak tas ilmunya