ASUS TUF Gaming FX507
Tips dan Trik Handphone

Cara Menonaktifkan Hamparan Layar Samsung Akibat Error Screen Overlay Detected

Cara Menonaktifkan Hamparan Layar Samsung - Header

Gadgetren – Screen overlay atau hamparan layar menjadi bagian penting dalam pengembangan Android. Setiap handphone dengan sistem operasi buatan Google ini makanya meluncur dengan fungsi tersebut.

Bagi kamu yang belum tahu, hamparan layar adalah fungsi khusus dari sistem operasi Android yang memungkinkan sebuah aplikasi berjalan di atas lainnya atau biasa disebut sebagai screen overlay.

Fitur ini digunakan misalnya untuk membuat gelembung obrolan dari aplikasi pesan muncul meskipun kita sedang membuka game atau peramban.

Pada beberapa model perangkat, fungsi hamparan layar tersebut sayangnya justru bisa memicu sebuah masalah. Para pengguna yang memakai handphone-handphone buatan Samsung menjadi sebagian di antara para korbannya.

Alih-alih membantu sebuah aplikasi supaya dapat digunakan di atas yang lain, fungsi ini justru bisa memblokirnya sehingga tidak bisa dibuka atau bahkan dijalankan. Biasanya akan ditandai juga dengan peringatan “Screen Overlay Detected”.

Kita makanya kadang-kadang perlu mematikan fungsi hamparan layar supaya aplikasi bisa dijalankan kembali di handphone Samsung. Begini langkah-langkah melakukan hal tersebut buat kamu yang belum tahu caranya.

Cara Menonaktifkan Hamparan Layar di Handphone Samsung

  1. Masuk ke halaman Settings
  2. Buka bagian Apps
  3. Ketuk tombol More options (ikon titik tiga) di pojok kanan atas
  4. Pilih Special access
  5. Ketuk menu Appear on top
  6. Matikan izin untuk aplikasi yang membuat eror
  7. Tutup halaman Settings
  8. Coba jalankan aplikasi

Jika kamu belum tahu aplikasi mana yang membuat eror maka kamu dapat mematikan pengaturan untuk semua. Namun perlu diingat bahwa fungsi yang membutuhkannya seperti gelembung obrolan atau jendela mengambang tidak bisa digunakan.

Sebagai bahan pertimbangan, penyebab error hamparan layar di handphone Samsung biasanya adalah aplikasi-aplikasi yang dapat menampilkan gelembung obrolan atau mengubah warna layar. Kita pun dapat memeriksa satu per satu jika mau bereksperimen menyelesaikan masalah ini.

Masalah hamparan layar sendiri bukan hanya bisa terjadi di handphone-handphone buatan Samsung. Kita bisa juga menemukannya pada tipe lain di mana yang cukup umum pada perangkat-perangkat milik Lenovo maupun LG.

Untuk mengatasi masalah tersebut, kita pun dapat mencoba beberapa langkah di atas. Hanya saja kemungkinan perlu sedikit penyesuaian karena handphone-handphone dengan merek lain biasanya mempunyai antarmuka sistem yang berbeda-beda.

Tentang penulis

Sukindar

Penulis Gadgetren yang aktif membuat konten tentang panduan teknologi mulai dari cara menggunakan hingga membahas istilah-istilah khusus di dalamnya.

Tinggalkan Komentar