ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Smartphone

Xiaomi Redmi 5A vs Samsung Galaxy J2 Prime. Manakah Smartphone Murah Terbaik?

Xiaomi Redmi 5A vs Samsung Galaxy J2 Prime Header

Xiaomi baru saja meluncurkan smartphone super murahnya dengan harga cuma Rp 999 ribu, namun dibekali dengan Snapdragon 425 dan RAM 2 GB.

Bisa dibilang ini menjadi smartphone dengan spesifikasi hardware tertinggi pada harga yang ditawarkan. Tentu saja ini memicu banyak masyarakat Indonesia untuk membeli smartphone yang satu ini.

Kemarin Xiaomi sendiri telah menjualnya secara flash sale di Lazada Indonesia dan hasilnya dalam 3 menit terjual dengan cepat. Selain flash sale yang memiliki stok terbatas, harga dan spesifikasi hardware yang ditawarkan cukup menggiurkan.

Sementara itu, banyak orang di Indonesia yang penasaran dengan perbandingan antara Xiaomi Redmi 5A vs Samsung Galaxy J2 Prime. Untuk itu, Gadgeter dapat melihat informasi perbandingannya sebagai berikut ini :

Xiaomi Redmi 5A vs Samsung Galaxy J2 Prime

Spesifikasi Hardware

Xiaomi Redmi 5A telah dilengkapi dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 425 Quad-core 1,4 GHz, RAM 2 GB, dan storage internal 16 GB. Sementara Samsung Galaxy J2 Prime telah dibekali dengan prosesor MediaTek MT6737T Quad-core berkecepatan 1,4 GHz, RAM 1,5 GB, dan penyimpanan internal 8 GB. Terlihat spesifikasi hardware Redmi 5A lebih unggul.

Kamera

Xiaomi Redmi 5A memiliki kamera belakang 13 MP dan kamera depan dengan resolusi 5 MP. Sementara Samsung Galaxy J2 Prime mempunyai kamera belakang beresolusi 8 MP dan kamera depan 5 MP. Terlihat kamera utama Redmi 5A lebih unggul.

Baterai

Baterai Xiaomi Redmi 5A mempunyai kapasitas 3.000 mAh. Sementara baterai Samsung Galaxy J2 Prime mempunyai kapasitas 2.600 mAh. Terlihat kapasitas dan daya tahan baterai dari Xiaomi Redmi 5A lebih unggul dibandingkan Galaxy J2 Prime.

Layar

Xiaomi Redmi 5A mempunyai layar dengan lebar 5 inci yang beresolusi HD (1.280 x 720 piksel) dan berteknologi IPS. Sedangkan layar Samsung Galaxy J2 Prime memiliki lebar 5 inci dengan resolusi qHD (960 x 540 piksel) dan berteknologi PLS TFT. Bisa dibilang layar Redmi 5A lebih unggul.

Fitur Lainnya

Xiaomi Redmi 5A dan Samsung Galaxy J2 Prime sama-sama telah dibekali dengan port microUSB 2.0, Bluetooth, Wi-Fi, FM Radio, dukungan dua kartu SIM dengan jaringan 4G-LTE, dan GPS. Namun Xiaomi Redmi 5A telah dibekali dengan sensor inframerah.

Harga

Xiaomi Redmi 5A dibanderol dengan harga resmi yang mencapai Rp 999 ribu. Sedangkan Samsung Galaxy J2 Prime dibanderl dengan harga yang mencapai Rp 1.499.000. Dari segi harga pun, Xiaomi Redmi 5A lebih unggul.

Kesimpulan

Apabila dilihat dari spesifikasi hardware, performa, daya tahan baterai, kamera utama, layar, fitur, dan harga maka Xiaomi Redmi 5A merupakan juaranya. Bisa dibilang Xiaomi memang benar-benar luar biasa dalam menciptakan smartphone murah.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar