Gadgetren – Pernah membuat pola untuk digunakan sebagai kunci layar Android namun kemudian lupa? Di ponsel Advan permasalahan ini dapat diatasi dengan mudah.
Permasalahan sandi, pola, dan pin adalah hal yang sering terjadi bagi para pengguna Android, apalagi bagi mereka yang memiliki daya ingat yang kurang sempurna. Meskipun sering digunakan, adakalanya pengguna Android akan lupa karena harus mengganti sandi, pola, dan pin dengan versi yang lebih baru.
Mengunci layar ponsel dengan sandi, pin, dan pola merupakan pertahanan pertama yang dapat dipasang oleh pengguna Android agar ponselnya tidak dapat diakses oleh orang lain. Dengan cara tersebut, pengguna dapat mengamankan data-data privasinya dari tangan jahil yang ada di sekitarnya.
Dan agar keamanan tetap terjaga, pengguna harus senantiasa memperbarui kata sandi, pola, maupun pin yang digunakan di ponselnya. Hal ini perlu dilakukan agar pengguna senantiasa dapat menjaga privasi yang dimiliki dan mengantisipasi jika ada satu atau dua orang yang tanpa sengaja maupun dengan sengaja mengetahui sandi, pin, dan juga pola yang digunakan.
Namun, semakin sering berganti sandi, kemungkinan lupa sandi yang digunakan semakin besar. Na’asnya, kita tidak dapat mencoba-coba dalam menggunakan sandi, karena pada ponsel Android biasanya memberikan batasan dalam mencoba membuka kunci.
Berulang kali percobaan memasukan kata sandi, pin, dan pola yang tidak tepat dapat mengakibatkan perangkat tidak dapat diakses untuk selamanya.
Bagi pengguna ponsel Advan, hal ini bukan menjadi masalah yang sangat serius. Pengguna ponsel Advan dapat mengatasi lupa kata sandi, pola, dan kunci dengan melakukan hard reset ponsel untuk mengembalikan ponsel ke kondisi pabrikan.
Cara Hard Reset HP Advan
Factory Reset dapat dilakukan dengan mudah di semua ponsel Android. Pengguna hanya perlu memilih Settings kemudian masuk ke opsi Backup & reset, kemudian memilih Factory data reset untuk mengatur ulang ponsel ke kondisi pabrikan.
Sayangnya, langkah tersebut dapat dilakukan ketika ponsel dalam keadaan layar terbuka. Nah, bagi pengguna ponsel Advan, hard reset dapat dilakukan melalui mode Recovery. Berikut langkah mudah hard reset ponsel Advan:
- Matikan ponsel
- Kemudian tekan tombol power bersamaan dengan tombol volume down(pada beberapa tipe ponsel menggunakan volume up) sampai layar menyala
- Setelah menyala, lepaskan tombol power, jika berhasil secara otomatis ponsel akan masuk ke dalam mode Recovery
- Dalam mode ini, pengguna dapat menggunakan tombol volume untuk navigasi ke atas dan kebawah, serta tombol power untuk memilih pilihan
- Pilih opsi Wipe data/Factory Reset, kemudian pilih yes
- Setelah proses wipe data selesai, pilih Wipe cache partition, konfirmasi dengan memilih yes
- Setelah semua proses selesai, pilih opsi reboot
- Ponsel akan dimuat ulang atau dihidupkan kembali dengan proses yang cukup lama
Setelah semua proses selesai, ponsel akan menyala kembali dalam keadaan pabrikan alias seperti saat pertama kali pengguna membeli ponsel baru. Dan seperti kita ketahui, dalam keadaan pabrikan, ponsel tidak akan memiliki layar kunci dengan sandi, pin, maupun pola.
Saya sudah meresett tablet advan lite tp maaih tdk bs mendownload aplikasi
Syukron Admin, sangat bermanfaat
Masalahnya jika tombol volume up dan downnya tidak bisa dipakai, apa yang mesti kulakukan?
Kalau sudah terhubung dengan akun Google, bisa coba reset lewat Find My Phone
Setelah lakukan tutorial di atas. Kemudian saya reboot malah mati total tidak menyala samasekali.. apakah masih bisa d perbaiki.. tolong bantuannya.
Coba masuk ke recovery mode dan reset lagi
sudah saya lakukan ADVAN S4Z Plus tidak bisa tampil wipe data . mohon sulusinya terimakasih
Tapi minta akun yang perna di pakai gimna akunya juga lupa akun lain gak bisa gimana itu tetap gk bisa digunakan hp nya
Kenapa hp advan saya sering mati tiba” .
Padahal aplikasi cuma sedikit.
Hp yg saya gunakan ADVAN G1.
tolong penjelasanya..
Mungkin baterainya sudah mulai bermasalah