ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Laptop / PC Tekno

Lenovo Ideapad 720s – Laptop Menawan Luar dan Dalam

Lenovo Ideapad 720s Hero Header

Gatgetren – Lenovo telah mengenalkan beberapa laptop untuk menyegarkan lini Ideapad miliknya, yang salah satunya adalah Lenovo Ideapad 720s.

Ideapad merupakan salah satu produk Lenovo yang disasarkan untuk pengguna dari entry-level hingga ke pengguna premium, dengan banyaknya produk dengan spesifikasi yang cukup beragam, mengusung performa yang cukup bisa diandalkan.

Secara lebih khusus, Lenovo mengembangkan lini Lenovo Ideapad 700 untuk menyasar pengguna yang memiliki kebutuhan di bidang multimedia, yang notabene memerlukan kemampuan laptop yang lebih bertenaga.

Sebagai salah satu keluarga lini Ideapad 700, tentunya Lenovo Ideapad 720s membawa warna baru laptop multimedia dengan kemampuan dan kualitas yang cukup bisa diandalkan. Lenovo Ideapad 720s masuk ke pasaran dengan menawarkan prosesor Intel Core i7 generasi terbaru dalam dua varian berbeda, yaitu varian 13 inci dan 14 inci.

Tidak hanya dalam urusan layar, masing-masing varian Lenovo Ideapad 720s juga dilengkapi dengan kapasitas RAM yang berbeda. Untuk varian 13 inci, pengguna dapat memilih konfigurasi RAM hanya sampai dengan 8 GB, sedangkan varian 14 inci menawarkan konfigurasi RAM hingga 16 GB.

Lenovo Ideapad 720s Desain

Baca Juga: Harga laptop 2-in-1 Lenovo Yoga Series terbaru

Sedikit perbedaan juga ada pada kartu grafis yang digunakan di masing-masing varian Lenovo Ideapad 720s. Pada Lenovo Ideapad 720s 13 inci, Lenovo menyematkan kartu grafis Intel HD Graphics di dalamnya. Dan pada Lenovo Ideapad 720s versi 14 inci, pengguna dapat mengandalkan pengolah grafis buatan NVIDIA yang dapat dipilih sampai dengan NVIDIA GeForce 940MX.

Namun, untuk urusan kapasitas penyimpanan internal, kedua varian laptop buatan Lenovo tersebut telah menggunakan SSD berjenis PCIe dengan kapasitas yang dapat dipilih dari mulai 128 GB hingga kapasitas maksimalnya 1 TB.

Selain performa yang juara, Lenovo Ideapad 720s hadir dengan bentuk yang lebih ramping, dibalut dengan bodi alumunium, dengan dukungan layar IPS beresolusi hingga UHD (1920×1080) untuk varian 13 inci dan FHD (1920×1080) untuk varian 14 inci. Bahkan, beberapa varian 13 inci menawarkan teknologi layar sentuh di dalamnya.

Mengusung performa yang cantik di bagian luar dan dalam, Lenovo Ideapad 720s tentu dapat menjadi salah satu alternatif pilihan bagi pengguna yang membutuhkan laptop cantik nan bertenaga. Namun, untuk memboyongnya ke pangkuan, calon pengguna perlu menyiapkan dana kurang lebih Rp 18 Jutaan untuk laptop dengan spesifikasi standar.

Harga Lenovo Ideapad 720s – 0XID & Spesifikasi

ProsesorIntel Core i7-7500U
RAM8 GB
Kartu GrafisIntel HD Graphics 620
Memori Internal256 GB PCIe SSD
Layar13,3 inci FHD IPS
OSWindows 10 64 bit
HargaRp 18 Jutaan

Tentang penulis

Sukindar

Penulis Gadgetren yang aktif membuat konten tentang panduan teknologi mulai dari cara menggunakan hingga membahas istilah-istilah khusus di dalamnya.

Tinggalkan Komentar