ASUS TUF Gaming FX507
Berita

Keren! Smartphone Huawei P11 akan Berkamera 40 MP dan Kamera Selfie 24 MP

Huawei Honor 7x Header

Pada tahun 2017 ini merupakan era yang fantastis bagi Huawei dan sub-brand milikinya yang bernama Honor.

Huawei dan Honor berhasil meluncurkan beragam smartphone yang memiliki fitur dan spesifikasi hardware menarik. Bahkan keluarga Mate 10 dan Honor V10 telah menggunakan chipset kelas atas Kirin 970 yang dibekali dengan kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI).

Selain itu, keluarga Mate 10 dan Honor V10 juga memiliki nilai tambah pada layar penuh beraspek rasio 18:9 yang memiliki desain menarik. Nah, Huawei dikabarkan akan memasukkan nilai tambah Kirin 970 dan layar penuh pada keluarga Huawei P11.

Hal yang paling mengejutkannya muncul dari bocoran leaker terkenal Evan Blass (@evleaks) di Twiter yang mengatakan bahwa Huawei seri P generasi terbaru akan menggunakan Pro triple-lens Leica camera dengan 40 MP dan mampu melakukan 5x hybrid zoom.

Huawei P11 kamera 40 MP

Sedangkan kamera depannya akan dibekali dengan 24 MP Pro selfie yang mampu menghasilkan foto dengan tajam, bersih, dan bagus dalam kondisi minim cahaya. Selain itu, fitur Pro Night Mode juga akan hadir dalam seri tersebut yang memungkinkan penggunanya dapat mengambil fokus dengan bagus pada kondisi minim cahaya.

Bahkan kamera utama smartphone seri ini akan mampu mengambil cahaya lebih dari 100%. Menariknya kamera utamanya juga akan dibekali dengan fitur asisten kecerdasan buatan untuk menghasilkan foto dengan bagus, mulai dari bantuan dalam hal scene recognition, auto framing, dan mode suggestion.

Menurut Evan Blass, bocoran gambar dalam Twitter miliknya yang memiliki slogan Huawei “PCE Series” dan beragam fitur menarik Huawei P series merupakan poster buatan seorang seniman dari salah satu agensi kreatif Huawei.

Meskipun belum ada konfirmasi mengenai detailnya, namun informasi dalam poster ini terlihat menggoda. Apakah Gadgeter tertarik dengan Huawei P11 yang akan diluncurkan tahun depan? Apakah menurut Gadgeter, Huawei P11 akan mampu mendapatkan gelar smartphone dengan kamera terbaik pada tahun depan?

[Sumber : Gizmochina]

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar