ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Berita Smartphone

Xiaomi Rilis Smartphone Selfie Redmi Y1 Berkamera Depan 16 MP. Inilah Harganya

Xiaomi Redmi Y1 Header[Sumber : GSMArena]

Tidak mau kalah dengan vendor dari Tiongkok lainnya, hari ini Xiaomi telah meluncurkan smartphone selfie pertamanya di India yang bernama Redmi Y1.

Fitur yang paling diunggulkan dalam smartphone ini terdapat pada kamera depannya yang memiliki resolusi 16 MP dengan LED Selfie-light dan aperture f/2.0 yang dapat mengakomodasi foto selfie maupun wefie dengan baik.

Bahkan kamera depannya memiliki lensa wide-angle yang memungkinkan penggunya dapat menghasilkan foto selfie atau wefie dengan area yang luas hingga 76,4 derajat. Sementara itu, kamera belakangnya memiliki resolus 13 MP dengan PDAF dan LED Flash yang juga dapat menghasilkan foto dengan baik.

Dapur pacu Xiaomi Redmi Y1 dipercayakan pada prosesor Qualcomm Snapdragon 435 Octa-core berkecepatan 1,4 GHz 64-bit, GPU Adreno 505, RAM dengan pilihan 3 GB atau 4 GB, dan penyimpanan internal 32 GB ataau 64 GB yang dapat ditambahkan microSD hingga 128 GB.

Bisa dibilang spesifikasi hardware Redmi Y1 ini hampir mirip dengan Redmi 4X, namun dengan kamera depannya yang beresolusi lebih tinggi. Untuk layarnya sendiri mempunyai lebar 5,5 inci dengan resolusi HD (1.280 x 720 piksel) dan dilindungi kaca anti gores Corning Gorilla Glass.

Xiaomi sendiri telah menyematkan baterai berkapasitas 3080 mAh di dalam Redmi Y1 yang diklaim dapat bertahan seharian dalam penggunaan normal. Untuk sistem operasi dari smartphone ini sendiri telah menggunakan MIUI 9 beta berbasis Android 7.1.2 Nougat.

Bisa dibilang MIUI 9 ini menawarkan fitur menarik, seperti split-screen yang memungkinkan penggunanya dapat menjalankan dua aplikasi dalam satu layar sekaligus, konsumsi daya baterai yang hemat, smart launcher, dan masih banyak lagi.

Tak ketinggalan, dukungan dua kartu SIM dengan jaringan 4G-LTE, Bluetooth, WiFi, dan sensor fingerprint telah hadir di dalamnya. Redmi Y1 dibanderol dengan harga yang mencapai US$140 atau sekitar Rp 1,9 jutaan dengan RAM 3 GB + storage internal 32 GB dan US$170 atau sekitar Rp 2,3 jutaan.

[Sumber : GSMArena]

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar