Mi A1 merupakan salah satu smartphone buatan Xiaomi yang menggunakan sistem operasi Android murni tanpa MIUI.
Selain itu, Mi A1 merupakan proyek Android One yang bekerja sama dengan Google sehingga akan mendapatkan update dan upgrade sistem operasi yang sama cepatnnya, seperti smartphone Google dan Android One lainnya.
Meskipun menarik, namun sebagian orang masih belum mengetahui cara untuk melakukan screenshot di M A1. Untuk itu, bagi Gadgeter pengguna Xiaomi Mi A1 maka dapat melihat tutorialnya sebagai berikut ini :
Cara Screenshot Xiaomi Mi A1
- Pertama, Gadgeter dapat .langsung menyalakan smartphone Mi A1
- Selanjutnya, Gadgeter mencari area yang akan di-screenshot
- Kemudian, Gadgeter dapat langsung menekan tombol power dan volume bawah secara bersamaan dalamv beberapa detik
- Setelah terdengar suara shutter dan layar berkedip, maka secara otomatis gambar hasil screenshot telah
- diambil smartphone
- Nantinya akan muncul notifikasi gambar hasil screenshot yang dapat langsung dipilih
- Namun Gadgeter dapat juga mengakses gambar hasil screenshot di aplikasi bawaan Photo
Semoga dengan hadirnya tutorial ini dapat memudahkan pengguna Xiaomi Mi A1 dalam mengabadikan momen di layar smartphone dengan screenshot. Sebagai catatan, Mi A1 ini tidak dilengkapi dengan fitur screenshot dengan gesture 3 jari karena tidak menggunakan MIUI.
Smartphone yang satu ini dibanderol di Indonesia dengan harga yang mencapai Rp 3.099.000. Mi A1 memiliki keunggulan pada dua kamera utamanya yang beresolusi 12 MP berlensa wide-angle dan 12 MP berlensa telephoto yang dapat melakukan 2x optical zomm dengan hasil foto yang bagus.
Bahkan dua kamera utama ini mampu menghasilkan foto bokeh (background blur) secara instan dan mudah. Dari sektor hardware, Mi A1 sendiri telah dibekali dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 625 Octa-core berkecepatan 2 GHz, RAM 4 GB, dan storage internal 64 GB.
Bisa dibilang harga Mi A1 yang ditawarkan di Indonesia sangat terjangkau untuk fitur dan spesifikasi hardware yang ditawarkan di kelasnya. Untuk layarnya sendiri memiliki lebar 5,5 inci yang beresolusi Full HD (1.920 x 1.080 piksel), berteknologi LTPS IPS LCD, dan dilindungi kaca anti gores Corning Gorilla Glass 3.
Pihak Xiaomi juga membenamkan baterai 3.080 mAh yang diklaim dapat bertahan lama karena pengguna prosesor Qualcomm Snapdragon 625 yang terkenal hemat baterai, namun memiliki performa yang bertenaga.
Tinggalkan Komentar