ASUS TUF Gaming FX507
Berita

Xiaomi Mi 5 Akan Hadir Dengan Dua Varian. Apa Saja Perbedaannya ?

Gambar Bocoran Video Xiaomi Mi 5

Kabar mengenai kehadiran Xiaomi Mi 5 semakin banyak dan waktu rilisnya pun semakin dekat. Menurut kabar terbaru, nantinya Xiaomi Mi 5 akan hadir dengan dua versi yang berbeda.

Dua versi ini memiliki perbedaan harga berdasarkan beberapa komponen seperti RAM dan penyimpanan internal yang dimilikinya. Xiaomi Mi 5 varian pertama akan hadir dengan kaca 2,5 D di bagian depan dan belakang smartphone ini ditambah rangka berbahan logam atau metal. Nantinya layar dari varian ini akan muncul dengan resolusi 1080p (Full HD).

Sedangkan Xiaomi Mi 5 varian kedua akan memiliki bodi yang dilapisi dengan bahan metal atau logam secara keseluruhan dan layarnya mengusung resolusi sebesar 2560 x 1440 pixel (QHD).

Meskipun begitu, kedua layar dari varian Xiaomi Mi 5 ini memiliki layar dengan lebar 5 inci. Diduga untuk varian pertama akan memiliki kapasitas penyimpanan dan RAM lebih kecil daripada varian kedua.

Misalnya, Xiaomi Mi 5 varian pertama akan memiliki RAM 3 GB dan penyimpanan internal 32 GB. Semenara varian kedua akan memiliki RAM 4 GB dan penyimpanan internal 64 GB.

Spesifikasi lain yang dikabarkan dari Xiaomi Mi 5 ini adalah prosesor Snapdragon 820, kamera belakang 16 MP, kamera depan 13 MP, dan baterai berkapasitas 3600 mAh.

Berdasarkan artikel sebelumnya, Xiaomi Mi 5 akan diperkenalkan pada tanggal 21 Januari 2016 dan mulai dijual di Tiongkok pada tanggal 8 Februari 2016.

Untuk itu, kita tunggu saja kehadirannya nanti.

[via GSMArena]

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar