Terkadang sebagian orang ketika bepergian bersama-sama akan melakukan foto selfie menggunakan kamera dari smartphone. Nah untuk menjangkau lebih banyak orang biasanya menggunakan tongsis, namun biasanya tongsis ini tidak praktis untuk dimasukkan ke dalam tas. Untuk itu, pengembang asal Amerika Serikat, Podo Labs, menciptakan kamera selfie praktis, Podo.
Podo ini merupakan kamera selfie yang dapat ditempelkan dimanapun baik itu dinding, mobil, pohon, kayu, besi, papan, langit-langit, dan lainnya. Layaknya stiker, kamera ini cukup ditempel dibagian yang diinginkan dan otomatis tertempel dengan kuat.
Kamera ini dapat tertempel dengan rekat karena memiliki bagian polimer yang kuat pada bagian belakang casing-nya. Untuk dapat menempelkan kembali kepada tempat lain setelah digunakan maka penggunanya cukup membersihkan saja bagian polimer tersebut.
Podo ini memiliki resolusi sebesar 8 Megapixel yang membuat foto selfie yang diambil akan terlihat dengan jelas dan bagus. Untuk mengambil foto dengan kamera ini, penggunanya cukup menghubungkannya dengan smartphone dengan menggunakan koneksi Bluetooth.
Kamera ini juga mampu merekam video dengan resolusi sebesar 720p. Tentunya untuk mengambil foto maupun merekam menggunakan smartphone, pengguna akan diberikan aplikasi khusus yang dibuat Podo Labs.
Dalam aplikasi ini pun terdiri dari bermacam modus pengambilan foto dan video mulai dari Single shots, double exposure, burst mode, GIF mode, klip video 15 detik, waktu otomatis, dan masih banyak lagi.
Untuk menambah kejelasan ketika melakukan foto pada kondisi kurang cahaya, Podo Labs menanamkan 8 cahaya LED pada kamera ini. Selain itu, Podo dipersenjatai dengan baterai 600 mAh yang dapat membuatnya bertahan hingga 2 jam pemakaian.
Penyimpanan internal yang ditawarkan oleh Podo ini adalah sebesar 4 GB. Selain itu, kamera ini dilengkapi juga dengan sensor akselerometer dan port microUSB yang dapat digunakan untuk melakukan pengisian baterai dan transfer foto dari kamera ini.
Podo saat ini masih dalam tahap pengumpulan dana di situs Kickstarter. Target dana yang dibutuhkan agar kamera Podo ini dapat diproduksi massal adalah US$ 50.000. Nah ternyata Podo Labs hingga saat ini telah mendapatkan dana yang melebihi target hingga US$ 164,397 dan masih tersisa 43 hari untuk pencarian dana.
Bagi pembaca yang tidak sabar dengan produksi massal dari Podo ini ternyata dapat juga mendapatkannya dengan cara menyumbangkan dana sebesar US$ 89 di situs Kickstarter. Dengan dana tersebut pembaca dapat mendapatkan Podo berwarna merah atau biru.
Tinggalkan Komentar