ASUS Vivobook S14 S3407CA
Smartphone

7 Kelebihan dan Kekurangan realme 15T 5G, Punya Beragam Aspek Menarik!

Gadgetren – realme 15T 5G memang menjadi model paling terjangkau di lini keluarganya. Namun jangan salah, perangkat tersebut masih sangat layak dipertimbangkan bagi siapa saja yang sedang mencari ponsel baru.

Soalnya hanya dengan mengeluarkan biaya mulai dari Rp3.699.000 saat membelinya, kita sudah akan memperoleh sebuah ponsel yang dapat digunakan untuk menjalani rutinitas sehari-hari secara percaya diri.

Perangkat realme 15T 5G memiliki sejumlah fitur dan dukungan menarik yang dapat memenuhi berbagai kebutuhan pengguna secara seimbang. Sebagian di antaranya bahkan telah menjadi keunggulan utama dari ponsel tersebut.

Kelebihan realme 15T 5G

1. Baterai Berkapasitas Besar

Saat membahas keunggulan dari realme 15T 5G, sektor daya tentu tak akan ketinggalan. Ponsel tersebut turut mengunggulkan baterai berkapasitas sangat besar seperti berbagai perangkat di lini keluarganya.

Bahkan dalam hal ini, perangkat tersebut mengemas penyimpanan daya yang paling besar di antara berbagai ponsel di masa sekarang. Baterainya tercatat mampu menampung hingga kapasitas 7.000mAh.

Kelebihan dan Kekurangan realme 15T 5G - Header

Baterai berkapasitas besar ini memungkinkan kita menjalani berbagai macam aktivitas tanpa khawatir mati kehabisan daya. Perangkat tersebut siap menemai pengguna maraton siang-malam tanpa henti.

Hasil uji laboratorium internal perusahaan realme bahkan menunjukkan bahwa baterai perangkat tersebut sudah mencukupi untuk melakukan pemutaran musik di Spotify hingga selama 128,4 jam, menonton video YouTube selama 25,3 jam, atau bermain game selama 13 jam.

2. Pengisian Daya Mumpuni

Kalaupun daya benar-benar habis, juga bukan masalah karena realme 15T 5G sudah dilengkapi dukungan pengisian super cepat. Kita tidak perlu menunggu lama sampai baterai terisi kembali.

Dalam hal ini, perangkat tersebut telah dilengkapi dengan teknologi 60W Fast Charge. Kita hanya perlu menunggu sekitar 31 menit untuk mengisi baterai hingga kapasitas 50 persen saat memakainya.

Pihak realme bahkan mengklaim bahwa perangkat tersebut sudah dapat digunakan untuk bermain game hingga kurang lebih 1 jam hanya dengan melakukan pengisian daya selama 5 menit.

Ditambah lagi, perangkat tersebut juga mendukung fitur Bypass Charging. Teknologi ini memungkinkan kita menggunakan ponsel untuk bermain game hingga menonton video sembari terhubung ke pengisi daya tanpa khawatir baterai cepat rusak atau suhu perangkat cepat meningkat.

Bypass charging secara teknis akan meneruskan arus dari adaptor langsung ke mesin utama tanpa melewati baterai. Dengan begitu, peningkatan suhu yang diakibatkan oleh proses pengisian pun dapat ditekan.

Bersama baterainya yang besar, turut hadir fitur pengisian daya terbalik atau Reverse Charging. Pengguna makanya dapat secara praktis memakai realme 15T 5G untuk mengisi perangkat lain seperti ponsel, tablet, hingga TWS.

3. Menawan, Ramping, dan Tahan Banting

Keunggulan dari realme 15T 5G juga terlihat sangat jelas pada sisi desain. Perangkat tersebut mempunyai tampilan bodi yang memadukan kesan premium, elegan, dan modern meski dibanderol lumayan terjangkau.

Mengusung Desain 4R yang menampilkan sudut-sudut membulat secara simetris baik pada bagian layar maupun bodi, perangkat tersebut hadir dalam balutan warna Silk Blue, Suit Titanium, dan Flowing Silver.

Kelebihan dan Kekurangan realme 15T 5G - Desain

Panel belakangnya diproses menggunakan teknologi Microcrystalline Lithography level Nano yang mampu menghasilkan permukaan dengan tekstur lebih halus dan bebas cap sidik jari.

Modul kameranya pun tak hanya sekadar hadir sebagai tempat lensa. Dengan bahan aluminium yang memberikan efek berkilau dan ketebalan hanya sampai 1,57mm, kita dapat melihatnya sebagai hiasan tambahan di panel belakang.

Meskipun mempunyai baterai yang sangat besar, bodi realme 15T 5G menariknya sangat ramping. Perangkat tersebut bahkan tercatat lebih tipis dan ringan dari kebanyakan ponsel dengan kapasitas penyimpanan daya di bawahnya.

Khusus untuk varian warna Suit Titanium dan Silk Blue yang menawarkan bodi lebih ramping daripada Flowing Silver, ketebalannya hanya sekitar 7,79mm dengan bobot kurang lebih 181 gram saja.

Di balik kecantikan dan kerampingan bodinya, realme 15T 5G juga menyimpan keandalan pemakaian yang sangat tinggi. Pengguna pun bisa memakainya secara lebih tenang di berbagai kondisi.

Keandalan pemakaian realme 15T 5G hadir secara khusus lewat fungsi tahan air dan debu yang menyeluruh. Perangkat tersebut mengemas hingga tiga sertifikasi sekaligus yang mana meliputi IP66, IP68, dan IP69.

Hadirnya ketiga sertifikasi ini menunjukkan bahwa realme 15T 5G mampu bertahan meski terkena semburan dari berbagai sisi, direndam hingga kedalaman 2,5 meter selama 30 menit, hingga disemprot dengan tekanan tinggi maupun terciprat air panas.

4. Layar AMOLED dengan Animasi Mulus

Tak hanya mengunggulkan desain tampilan yang simetris, layarnya di sisi lain juga mempunyai keunggulan tersendiri. Perangkat realme 15T 5G soalnya sudah mengusung panel AMOLED dengan tingkat kecerahan tinggi.

Secara khusus, perangkat tersebut telah memakai panel yang mampu menangani kecerahan puncak hingga 4.000 nit. Tampilan dari berbagai konten bakal terlihat jelas bahkan di kondisi gelap maupun terik matahari sekalipun.

Kelebihan dan Kekurangan realme 15T 5G - Layar

Layar AMOLED sendiri umumnya mempunyai produksi warna yang sangat baik. Pada realme 15T 5G, panel yang digunakan bahkan diklaim mampu menangani hingga 1,07 miliar warna.

Selain itu, layarnya sudah mendukung refresh rate hingga 120Hz. Dukungan ini memungkinkan pengguna menikmati berbagai konten secara lebih mulus sesuai pengaturan tertinggi yang didukungnya.

Ukuran layar realme 15T 5G juga sudah tergolong cukup luas untuk menampilkan konten secara lega. Panelnya sudah membentang hingga 6,57 inci dengan resolusi Full HD+ (2392 x 1080 piksel).

5. Usung Sejumlah Fitur Mutakhir

Yang tak kalah menggoda, berbagai fitur mutakhir pun telah hadir pada realme 15T 5G. Perangkat tersebut tak hanya meluncur dengan mengandalkan berbagai dukungan esensial khas ponsel menengah saja.

Misalnya untuk menyempurnakan pengalaman multimedia yang dibawanya, perangkat tersebut sudah dilengkapi dengan speaker stereo. Keluaran suara saat bermain game, mendengarkan musik, atau menonton video bakal terdengar lebih natural.

Selaras dengan hadirnya sertifikasi IP66, IP68, dan IP69, realme 15T 5G juga sudah membawa Underwater Photography Mode. Pengguna dapat memanfaatkan dukungan ini untuk memotret atau merekam video secara lebih praktis saat berada di dalam air.

Sama seperti berbagai ponsel buatan realme, perangkat tersebut juga sudah membawa fungsi pengeditan gambar cerdas yang dirangkum dalam AI Editor. Pengguna dapat memakainya semisal untuk menghapus obyek yang tidak diinginkan, memperluas kanvas, atau menghilangkan efek pantulan pada kaca.

Sudah dilengkapi fitur baru bernama AI Edit Genie, pengeditan foto di realme 5T 5G menariknya juga dapat dilakukan dengan perintah suara. Dukungan ini sudah mendukung Bahasa Indonesia.

Bukan hanya untuk pengeditan gambar, fitur cerdas juga tersedia untuk produktivitas. Termasuk di dalamnya AI Smart Loop yang memungkinkan kita menggunakan konten dari satu aplikasi ke aplikasi lain secara instan.

Circle to Search yang memungkinkan pencarian lebih praktis hanya dengan melingkari tampilan layar tanpa perlu berpindah aplikasi juga sudah tersedia pada perangkat terjangkau tersebut.

Kekurangan realme 15T 5G

1. Masih Android 15

Berjalan dengan antarmuka sistem terbaru realme UI 6, realme 15T 5G sayangnya masih menggunakan Android 15. Android 16 padahal sudah dirilis secara resmi dan bahkan digunakan oleh sejumlah manufaktur pada perangkat buatan mereka.

Kelebihan dan Kekurangan realme 15T 5G - Spesifikasi

Jaminan pembaruan yang ditawarkan oleh perangkat tersebut apalagi tergolong sangat standar. Banyak ponsel dengan harga setara atau bahkan di bawahnya sudah dilengkapi dengan dukungan yang lebih panjang.

Berdasarkan keterangan yang Tim Gadgetren terima, perangkat realme 15T 5G hanya akan mendapatkan hingga dua kali pembaruan sistem Android dan peningkatan keamanan selama tiga tahun saja.

2. Lubang Jack Audio Tidak Tersedia

Bagi pengguna yang gemar memakai perangkat suara kabel, realme 15T 5G kemungkinan juga bukan pilihan yang pas. Perangkat tersebut soalnya sudah tidak dilengkapi dengan lubang untuk memasang jack audio secara langsung.

Pengguna bisa tetap mempertimbangkannya apabila memang mau sedikit lebih ribet. Soalnya untuk mendengarkan dengan perangkat suara kabel, diperlukan konverter atau aksesori yang sudah mendukung antarmuka USB Type-C secara bawaan.

Alternatif lainnya, pengguna bisa mempertimbangkan untuk beralih sepenuhnya ke perangkat suara nirkabel seperti TWS atau Headphone Bluetooth yang umumnya tak kalah praktis untuk digunakan.

ASUS Vivobook S14 S3407CA

Tentang penulis

Sukindar

Penulis Gadgetren yang aktif membuat konten tentang panduan teknologi mulai dari cara menggunakan hingga membahas istilah-istilah khusus di dalamnya.

Tinggalkan Komentar