ASUS Vivobook S 14 OLED S5406
Smartphone

Bedanya iPhone 16 Pro Max Vs iPhone 15 Pro Max, Banyak Peningkatan Meski Tak Kelihatan!

Gadgetren – Membawa desain yang tidak banyak berubah, iPhone 16 Pro Max memperkenalkan diri dengan berbagai peningkatan menarik dari iPhone 15 Pro Max yang meluncur sebelumnya.

Perangkat baru dari Apple tersebut mempunyai layar yang lebih besar, kinerja lebih tangguh, kamera semakin mumpuni, maupun daya tahan baterai yang lebih panjang daripada pendahulunya.

Berbagai peningkatan ini tentu dapat membuat iPhone 16 Pro Max sangat layak untuk dipertimbangkan saat kita sedang mencari ponsel pengganti untuk iPhone 15 Pro Max. Kita juga dapat memakainya untuk memilih salah satu dari kedua perangkat tersebut.

Perbedaan iPhone 16 Pro Max Vs iPhone 15 Pro Max

Seperti apa yang sudah disebutkan, iPhone 16 Pro Max meluncur dengan layar yang lebih besar. Perangkat tersebut mempunyai panel seluas 6,9 inci atau meningkat sekitar 0,2 inci dari iPhone 15 Pro Max yang hanya membentang sampai 6,7 inci.

Peningkatan ukuran layarnya diikuti dengan penyesuaian resolusi. iPhone 16 Pro Max kini mendukung tampilan gambar hingga 2868 x 1320 piksel saat iPhone 15 Pro Max sebelumnya hanya 2796 x 1290 piksel.

Dengan layar yang lebih besar, iPhone 16 Pro Max bisa digunakan untuk beraktivitas secara lebih menyenangkan. Perangkat tersebut apalagi mempunyai dapur pacu yang lebih bertenaga ketimbang iPhone 15 Pro Max.

iPhone 16 Pro Max Vs iPhone 15 Pro Max - 1

iPhone 16 Pro Max

Pada perangkat iPhone 16 Pro Max, Apple kini menggunakan chipset Apple A18 Pro di mana merupakan penerus dari Apple A17 Pro yang sebelumnya menjadi andalan iPhone 15 Pro Max.

Chipset baru ini tentunya mempunyai kemampuan yang lebih baik. Apple sendiri mengklaim bahwa Apple A18 Pro setidaknya mempunyai kemampuan pemrosesan data 25 persen lebih cepat dan 20 persen lebih efisien.

Apple A18 Pro juga disebut-sebut membawa kemampuan pemrosesan grafis 20 persen lebih mumpuni dengan dukungan ray tracing dua kali lebih baik daripada Apple A17 Pro.

Selaras dengan peningkatan kemampuan pemrosesan datanya, iPhone 16 Pro Max juga menawarkan sistem kamera yang lebih mutakhir meskipun secara sekilas tidak banyak berubah dari pendahulunya.

Yang paling terlihat mencolok, perangkat tersebut kini menggunakan kamera ultra-wide yang lebih baik. iPhone 16 Pro Max sudah memakai sensor beresolusi 48MP atau 4 kali lebih tinggi dari iPhone 15 Pro Max yang semula hanya 12MP.

Mengusung sistem baru yang diberi nama Fusion, kemampuan kamera iPhone 16 Pro Max juga menjadi lebih mumpuni. Perangkat tersebut kini di antaranya mendukung mode pengambilan gambar baru yang disebut spatial photos.

Mode pengambilan gambar baru ini memungkinkan kita memproduksi berbagai konten untuk perangkat Augmented Reality (AR) seperti Apple Vision Pro dengan menggunakan iPhone 16 Pro Max.

iPhone 16 Pro Max Vs iPhone 15 Pro Max - 2

iPhone 15 Pro Max

Selain itu, sistem kamera yang digunakan oleh iPhone 16 Pro Max kini juga mendukung perekaman video Dolby Vision 4K hingga 120fps padahal iPhone 15 Pro Max sebelumnya hanya sampai 60fps.

Kemampuan perekaman suara dari iPhone 16 Pro Max juga lebih unggul. Perangkat tersebut kini mendukung berbagai fitur baru mulai dari Perekaman Audio Spasial, Wind Noise Reduction, hingga Audio Mix.

Fitur baru bernama Camera Control juga turut hadir untuk mempermudah penggunaan dalam menggunakan kamera. Berbentuk sebuah tombol khusus, kita dapat menemukannya di sisi samping bodi perangkat.

Camera Control tentunya bukan hanya sekadar tombol biasa. Karena dilengkapi dengan sensor kapasitif, kita tak hanya dapat mengoperasikannya dengan cara ditekan melainkan juga memakai sentuhan maupun usapan jari.

Tombol baru ini makanya bisa digunakan untuk mengatur zoom, eksposur, atau depth of field saat memfoto dan merekam video, bukan hanya sekadar untuk mengakses fungsi kamera.

Kemampuannya pun akan terus ditingkatkan. Dengan peluncuran Apple Intelligence, Camera Control misalnya akan memungkinkan kita membuka fungsi cerdas untuk mempelajari objek dan tempat secara lebih praktis.

Bersama dengan penggunaan chipset baru, iPhone 16 Pro Max juga mempunyai dukungan konektivitas lebih mutakhir. Perangkat tersebut kini dilengkapi dengan WiFi 7 yang menawarkan berbagai keunggulan dibandingkan WiFi 6E pada iPhone 15 Pro Max.

Mengikuti berbagai macam peningkatannya, iPhone 16 Pro Max juga mempunyai baterai dengan daya tahan yang lebih baik. Perangkat tersebut kini dapat menyala lebih lama ketimbang iPhone 15 Pro Max.

Berdasarkan klaim dari Pihak Apple, iPhone 16 Pro Max kini dapat bertahan hingga selama 33 jam untuk menonton video atau 105 jam untuk memutar musik. Meningkat dari iPhone 15 Pro Max yang sebelumnya hanya 29 jam atau 95 jam untuk pemakaian serupa.

Tentang penulis

Sukindar

Penulis Gadgetren yang aktif membuat konten tentang panduan teknologi mulai dari cara menggunakan hingga membahas istilah-istilah khusus di dalamnya.

Tinggalkan Komentar