ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Smartphone

Bedanya ZTE Blade A54 dan ZTE Blade A52, Tidak Terlalu Banyak

ZTE Blade A54 vs Blade A52 Header

Gadgetren – Menyasar pada ponsel kelas bawah, ZTE Mobile Devices telah meluncurkan ZTE Blade A54 dan ZTE Blade A52 di Indonesia.

Kedua ponsel ini sama-sama dijual dengan harga yang murah di kisaran harga Rp1 jutaan. Blade A54 sendiri merupakan generasi penerus dari Blade A52. Secara kasat mata, kedua perangkat memiliki layar IPS LCD dengan desain penuh yang berponi waterdrop.

Sementara dapur pacunya pun sama menggunakan chipset Unisoc SC9863A (28nm) Octa-Core 1,6 GHz yang didampingi dengan RAM 4 GB dan penyimpanan internal 64 GB sehingga cukup lumayan untuk menjalankan beragam aplikasi secara multitaksing.

Perbedaan ZTE Blade A54 Vs ZTE Blade A52

Meskipun memiliki desain layar yang sama, namun ZTE Blade A54 mempunyai layar 6,6 inci dengan resolusi Full HD+ (1612 x 720 piksel) dan refresh rate 90Hz. Sementara ZTE Blade A52 memiliki layar 6,52 inci dengan resolusi Full HD+ (1600 x 720 piksel) dan refresh rate 60Hz.

Ditambah lagi ZTE Blade A54 sudah menggunakan sistem operasi Android 13 yang mana lebih baru dan mempunyai beragam fitur baru dibandingkan dengan ZTE Blade A52 yang hanya menjalankan Android 11.

Dari sektor fotografi, ZTE Blade A54 hanya mengandalkan dua kamera yang terdiri dari kamera utama 13 MP dan depth AI. Sementara Blade A52 hadir dengan tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 13 MP, makro 2 MP, dan depth 2 MP.

ZTE Blade A54 hadir dengan kamera depan 2 MP yang klaim diinterpolasi untuk menghasilkan foto 5 MP. Berbeda dengan ZTE Blade A52 dengan kamera depan yang murni beresolusi 5 MP.

ZTE Blade A54 Feature

ZTE Blade A54

Dari sisi desain, ZTE Blade A54 hadir dengan menarik karena mempunyai desain belakang yang simpel dan terdapat kotak melengkung dengan dua lingkaran besar berisikan kamera, satu lingkaran kecil LED Flash, dan tulisan Super AI Camera.

Sementara ZTE Blade A52 hadir dengan desain belakang yang hampir mirip dengan perangkat kelas bawah lainnya karena memiliki bagian kotak melengkung yang di dalamnya terdapat tiga lingkaran berisikan kamera dan LED Flash. Terdapat juga sensor fingerprint di bagian belakangnya.

ZTE Blade A54 dibanderol dengan harga Rp1.049.000 sementara ZTE Blade A52 dijual dengan harga cuma Rp849.000 di Tanah Air. Oleh karena itu tidak heran bahwa ZTE Blade A54 mempunyai refresh rate layar, versi sistem operasi, dan desain yang lebih unggul dibandingkan ZTE Blade A52.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar