Gadgetren – Setelah sudah terdaftar dalam situs Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri atau P3DN dari Kemenperin, kini ramai beredar rumor terkait desain dan spesifikasi dari perangkat flagship Samsung yakni seri Galaxy S24.
Beberapa leak atau pembocor gadget sudah banyak yang mengungkap bocorannya salah satunya melalui situs SamMobile. Menurut laporan SamMobile, seri Galaxy S24 akan diperkenalkan dalam ajang Galaxy Unpacked 2024 pada tanggal 17 January 2024 di San Jose, California, Amerika Serikat.
Tentunya jika benar Galaxy Unpacked 2024 akan digelar di Amerika Serikat akan berbeda pada tahun 2023 yang sebelumnya diadakan di Korea Selatan. Namun begitu hal tersebut kemungkinan besar akan berubah mengingat masih bocoran dan Samsung Electronic global belum mengedarkan informasi yang resmi.
Selain bocoran pelaksanaan, menariknya rumor kehadiran seri Galaxy S24 dilaporkan akan diluncurkan masing-masing dalam empat varian warna dan kemungkinan masing-masing akan memiliki warna tambahan yang akan tersedia secara eksklusif melalui situs belanja Samsung.
Bocoran warna seri Galaxy S24 ini disampaikan oleh pembocor gadget Arsene Lupin pada akun X miliknya. Pada saat berita ini dibuat, post tersebut pada akun X miliknya sudah dihapus namun fotonya masih bisa dilihat di imgur.com.
Terlihat bahwa Galaxy S24 dan Galaxy S24+ akan tersedia dalam empat varian warna mencakup hitam, ungu, putih, dan kuning. Kedua model tersebut menampilkan bezel yang sangat tipis dengan bingkai datar dan desain punch hole sebagai kamera depan.
Setiap sudut kedua ponsel tersebut dibentuk melengkung. Di bagian belakang Galaxy S24 dan S24+ terlihat akan menggunakan tiga kamera yang tersusun secara vertikal sama seperti generasi sebelumnya.
Sedangkan Galaxy S24 Ultra akan tampil dengan empat warna yakni hitam, abu-abu, ungu, dan kuning. Dari segi tampilan, Galaxy S24 Ultra memiliki bingkai yang sama seperti sebelumnya dengan keempat sudutnya yang lancip.
Di bagian depan layar terdapat desain punch hole untuk kamera depan dan di bagian belakang terdapat sekitar empat konfigurasi kamera belakang dengan dukungan LED Flash.
Untuk Galaxy S24 dan Galaxy S24+ disebut kemungkinan besar akan menggunakan bingkai bermaterial aluminium sedangkan Galaxy S24 Ultra akan menggunakan bingkai dengan material titanium untuk memberikan kesan perangkat yang lebih premium.
Soal fotografi berdasarkan laporan SamMobile, disebutkan pula bahwa seri Galaxy S24 akan memiliki kamera depan beresolusi 12MP. Kemudian untuk Galaxy S24 dan Galaxy S24+ diperkirakan akan menggunakan lensa utama 50MP dengan dukungan OIS, lensa sudut lebar 12MP, dan lensa telephoto 10MP dengan pembesaran optik hingga 3x dan OIS.
Sementara untuk seri tertingginya Galaxy S24 Ultra kemungkinan akan menggunakan konfigurasi empat kamera belakang berupa lensa utama 200MP dengan OIS, lensa sudut lebar 12MP dengan autofokus, lensa telephoto 10MP dengan pembesaran optik hingga 3x dan OIS, serta lensa telephoto 50MP dengan OIS dan pembesaran optik hingga 5x.
Rumor juga menyebutkan bahwa lensa telephoto 50MP pada Galaxy S24 Ultra akan menawarkan kualitas pembesaran optik mencapai 10x dengan kombinasi pembesaran optik hingga 5x dan crop in-sensor.
Performa pacu Galaxy S24 dan Galaxy S24+ diperkirakan akan ditenagai oleh chipset Exynos 2400 untuk semua negara kecuali Kanada, China, dan AS. Di ketiga negara tersebut, kemungkinan besar kedua mode tersebut akan mengandalkan chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3 For Galaxy.
Sedangkan untuk Galaxy S24 Ultra disebut akan menggunakan chipset Snapdragon 8 Gen 3 For Galaxy untuk semua negara di dunia.
Tinggalkan Komentar